Sarinah Jadi Lapak Mewah UMKM, Erick Thohir: Bakal Membuka Jutaan Lapangan Kerja

Senin, 28 Maret 2022 - 13:10 WIB
loading...
Sarinah Jadi Lapak Mewah...
Menteri Erick Thohir kembali menegaskan pusat perbelanjaan Sarinah sebagai wadah bagi produk-produk lokal atau UMKM. Sebelumnya Presiden Jokowi menyindir produk impor yang kerap dilakukan para Menteri. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir kembali menegaskan pusat perbelanjaan Sarinah sebagai wadah bagi produk-produk lokal atau UMKM. Bahkan Sarinah digadang-gadang mampu mendorong bisnis UMKM naik kelas di market global.



Penegasan Erick ini usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyindir produk impor yang kerap dilakukan para Menteri di Kabinet Indonesia Maju. Erick Thohir memastikan, permintaan Presiden terus direalisasikan oleh pihaknya. Sebab, mengutamakan produk lokal akan membuka jutaan lapangan kerja baru.

"Wajah baru Sarinah dapat membuat produk lokal dan UMKM naik kelas. Seperti pesan Presiden yang meminta kita mengutamakan produk dalam negeri. Sebab, produk dalam negeri yang semakin maju akan membuka jutaan lapangan kerja baru," ungkap Erick melalui akun Instagramnya, dikutip Senin (28/3/2022).

Sindiran Kepala Negara sebelumnya mengingatkan agar Indonesia harus menjadi negara dengan ekonomi yang mandiri dan kuat. Karena itu, transformasi makro ekonomi Tanah Air dimulai dari pengutamaan penyerapan produk lokal.

"Kita telah memulai proses transformasi ekonomi secara besar-besaran mengubah jati diri sebagai negara pengekspor bahan mentah menjadi negara industri yang tangguh dan berwawasan lingkungan," kata Jokowi.



Kemandirian bangsa Indonesia dalam menggunakan produk-produk buatannya anak dalam negeri dinilai Presiden akan menganggu negara-negara lain yang merasa Indonesia tidak menjadi pasar yang menguntungkan bagi produk-produk negaranya.

"Sikap kita jelas kita terbuka bekerja sama dengan siapapun dengan negara manapun. Sepanjang kerja sama yang setara tidak bertentangan dengan kepentingan nasional, maka kita sebesar-besarnya dipakai untuk kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat Indonesia," tegas dia.

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kisah Warung Legendaris...
Kisah Warung Legendaris Bu Sum di Yogyakarta, Berkembang Bersama Pendanaan dari BRI
Soal Hapus Kuota Impor,...
Soal Hapus Kuota Impor, Pemerintah Disarankan Tetap Selektif
Kisah Suryani, Pedagang...
Kisah Suryani, Pedagang Eceran yang Naik Kelas Berkat KUR BRI
Sebut Batas Umur Jadi...
Sebut Batas Umur Jadi Penghambat Pencari Kerja, Wamenaker Minta Dihapus!
Perkuat Branding lewat...
Perkuat Branding lewat Kemasan, Custoom.in Bantu UMKM Naik Kelas
Pejabat Pemerintah Jadi...
Pejabat Pemerintah Jadi Komisaris Bank BUMN, Erick Thohir Kasih Penjelasan Begini
Prabowo Janjikan Bangun...
Prabowo Janjikan Bangun 30 Proyek Besar, Buka 8 Juta Lapangan Kerja
Ifan Seventeen Ditunjuk...
Ifan Seventeen Ditunjuk jadi Dirut BUMN PT PFN, Ini Profil dan Pendidikannya
Pemerintah Harus Fokus...
Pemerintah Harus Fokus Tarik Investasi yang Ciptakan Lapangan Kerja
Rekomendasi
Viral Tren Olahraga...
Viral Tren Olahraga 12-3-30 Efektif Turunkan Berat Badan, Begini Metodenya
7 Fadilah Surat Maryam...
7 Fadilah Surat Maryam Ayat 30-35, Nomor Terakhir Meningkatkan Keimanan
Siap-siap, Presiden...
Siap-siap, Presiden Prabowo akan Umumkan Kembalinya Penjurusan SMA pada Hardiknas 2025
Berita Terkini
Prabowo: Kalau Pangan...
Prabowo: Kalau Pangan Aman, Nggak Usah Takut Saham Naik Turun
19 menit yang lalu
3 Tahun Berturut-turut...
3 Tahun Berturut-turut Pertumbuhan Ekonomi Negara Eropa Ini Nol Persen
50 menit yang lalu
BUMN hingga TNI-Polri...
BUMN hingga TNI-Polri Bangun Gudang Penyimpanan Beras, Prabowo Siapkan Biaya Khusus
50 menit yang lalu
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
1 jam yang lalu
Gubernur BI Perry Warjiyo...
Gubernur BI Perry Warjiyo Wanti-wanti Ancaman Perang Tarif AS-China
1 jam yang lalu
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
1 jam yang lalu
Infografis
RI Bakal jadi Produsen...
RI Bakal jadi Produsen Terbesar Baterai Mobil Listrik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved