FTA Bukukan Rekor, HT Apresiasi MNCN

Minggu, 17 April 2022 - 12:45 WIB
loading...
FTA Bukukan Rekor, HT Apresiasi MNCN
Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) melayangkan apresisasi kepada tim MNCN atas raihan kinerja gemilang. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Rekor impresif dibukukan saluran free to air (FTA) milik MNC Group , yakni RCTI, MNC TV, GTV dan iNews yang dikelola MNCN. MNCN membukukan total pendapatan konsolidasi Rp9,62 triliun pada 2021 atau meningkat 21% dari tahun 2020 yang sebesar Rp7,95 triliun.



Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) melayangkan apresisasi kepada tim MNCN. “Terima kasih kepada tim MNCN atas rekor (tahun 2021),” ungkap HT pada laman Instagram miliknya, Minggu (17/4/2022).

Dalam keterangan resmi sebelumnya, dari jumlah tersebut, pendapatan iklan perseroan mencapai Rp9,19 triliun, melejit 23% secara tahunan dari sebelumnya Rp7,48 triliun. MNCN unggul atas para kompetitor dengan mendominasi pangsa pasar belanja iklan FTA pada 2021 sebesar 48,5% atau meningkat 38% dibandingkan tahun sebelumnya.

Baca juga: Kontroversi Penggunaan AI untuk Pengenal Wajah Tentara yang Tewas di Medan Perang

“Tingkatkan kinerja baik ini, guys!,” imbuh HT.

(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1730 seconds (0.1#10.140)