Kolaborasi CSR Brand Peduli Salurkan Donasi untuk Masyarakat Prasejahtera

Senin, 25 April 2022 - 22:46 WIB
loading...
Kolaborasi CSR Brand...
Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Platform donasi online Ayobantu dengan dukungan sejumlah Brand Peduli menggelar program “Berkah Ramadhan, Berbagi Kebaikan di Bulan Penuh Berkah”.

Sebagai informasi, Brand Peduli merupakan istilah bagi korporasi atau institusi perusahaan yang menggalang dana dan terlibat aktif dalam kegiatan donasi Ayobantu.

Beberapa perusahaan tersebut di antaranya platform jual beli aset kripto Indodax, healthy protein bar Strive Indonesia dan perusahaan fitness technology Wahoo.

CEO Ayobantu Agnes Yuliavitriani mengatakan, program “Berkah Ramadhan: Berbagi Banyak Kebaikan di Bulan Penuh Berkah” merupakan kampanye resmi dari Ayobantu dengan tujuan memanfaatkan bulan Ramadhan sebagai momentum terbaik untuk berbagi kepada saudara yang membutuhkan.

“Kami meluncurkan kampanye Berkah Ramadhan agar masyarakat dapat berdonasi secara mudah dan sesuai referensi dengan dampak nyata yang dapat diterima oleh para penerima manfaat,” ujarnya, Senin (25/4/2022).



Tahun ini, platform donasi online yang didirikan pada 2020 itu didukung oleh beberapa mitra yayasan yang akan menyalurkan hasil donasi secara langsung untuk kegiatan-kegiatan amal.

Antara lain pemberian paket makanan lengkap untuk berbuka puasa kepada masyarakat pra sejahtera di wilayah Jakarta dan bingkisan lebaran berupa sembako dan minuman kemasan untuk keluarga pra sejahtera. Selain itu, bantuan medis untuk pengobatan individu yang sedang berjuang untuk sembuh dari penyakitnya.

Agnes menambahkan, program “Berkah Ramadhan: Berbagi Banyak Kebaikan di Bulan Penuh Berkah” diselenggarakan sebagai sebuah program kolaborasi tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) bersama beberapa Brand Peduli.

Salah satunya adalah Indodax, platform jual beli aset kripto yang telah menggalang dana dalam kampanye ini sejak pertama kali diluncurkan.



CEO Indodax Oscar Darmawan mengatakan, pihaknya meyakini bahwa sukses atau tidaknya perusahaan juga dilihat dari seberapa besar sumbangannya terhadap masyarakat sekitar, bukan sekedar pendapatan saja.

“Oleh karena itu, kami aktif melakukan berbagai program CSR salah satunya bersama Ayobantu di bulan Ramadan ini. Semoga bantuan ini berguna untuk masyarakat sekitar," ujarnya.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2082 seconds (0.1#10.140)