Bisnis Rintisan Rentan PHK, Ini Cerita Karyawan yang Kapok Kerja di Startup

Rabu, 08 Juni 2022 - 21:02 WIB
loading...
Bisnis Rintisan Rentan...
Riak gelombang PHK mulai menerpa perusahaan rintisan atau startup di Tanah Air. Foto/pexels/monstera
A A A
JAKARTA - Riak gelombang Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) mulai menerpa sejumlah perusahaan rintisan atau startup di Tanah Air.

Bagaimanapun PHK bukan hanya menjadi kabar buruk bagi si karyawan yang ter-PHK tapi juga bisa menurunkan semangat karyawan lain yang masih bertahan. Bahkan, tak sedikit yang akhirnya ikut menyerah dan keluar.

Setelah sebelumnya sejumlah perusahaan di sektor-sektor tertentu berjaya di tengah ketatnya pembatasan gerak masyarakat akibat pandemi Covid-19, saat ini mereka harus kembali menyesuaikan bisnis modelnya di tengah dinamisnya kondisi kehidupan.

Perubahan tersebut cenderung membuat investor pada beberapa perusahaan startup mulai berfikir ulang untuk menggelontorkan dana segar yang menjadi bahan bakar dari sebuah bisnis.



Hal itu praktis membuat perusahaan startup sulit menjalankan operasional, sebab modal yang dimiliki sebelumnya tidak menghasilkan keuntungan.

Salah seorang mantan pegawai pada salah satu perusahaan startup di bidang fast moving consumer goods (FMGC), Vina memutuskan untuk mengundurkan diri dari pekerjaannya.

Pasalnya, perusahaannya Artha Berkat Digital (ABD) tidak membayarkan beberapa gaji pegawainya selama 5 bulan berturut-turut. ABD sendiri merupakan sebuah perusahan penjualan produk warung berbasis aplikasi.

"Saya enggak dibayar gajinya dari bulan Juli sampai November 2021, akhirnya saya dan beberapa teman saya memutuskan untuk resign," kata Vina saat dihubungi MNC Portal Indonesia (MPI), dikutip Rabu (8/6/2022).

Vina dan beberapa teman lainnya juga sempat menanyakan haknya kepada perusahaan. Namun, dirinya hanya diberikan sebuah ucapan janji, bukannya gaji. Akhirnya, Vina dan lebih dari 10 orang lainnya langsung mengundurkan diri.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1426 seconds (0.1#10.140)