Erick: Siapapun Presiden Baru Harus Lanjutkan Pembuatan Baterai Mobil Listrik

Kamis, 25 Juni 2020 - 17:46 WIB
loading...
Erick: Siapapun Presiden...
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan pihaknya sedang menyusun road map pengembangan EV (Electric Vehicle) Battery di Indonesia. Pengembangan ini dalam rangka menjawab kebutuhan mobil listrik yang sedang meningkat di dunia.

Beberapa produsen otomotif besar, termasuk Tesla, sedang berlomba-lomba memproduksi EV battery sebagai komponen penting bagi mobil listrik. Pasar baterai mobil listrik pun kian meningkat. Data dari BusinessWire, pada awal tahun 2020, menyatakan pasar EV battery diperkirakan tumbuh USD15,7 miliar selama 2019-2023.

Adapun baterai kendaraan listrik saat ini didominasi dari Lithium-Ion Battery dan Lead Acid Battery. Menteri Erick mengatakan bahan baku itu semua tersedia di Indonesia.

Untuk itu, Erick meminta empat perusahaan BUMN: PT Asahan Aluminium (Inalum), Aneka Tambang, Pertamina, dan PLN dan beberapa mitra strategis internasional untuk membuat perusahaan patungan memproduksi baterai mobil listrik di Indonesia.

Pembuatan perusahaan ini, kata Erick, karena selama ini belum ada mobil listrik lokal dan mobil listrik yang masuk, mulai dari mobil hingga baterainya masih impor dari luar negeri. "Kita bukan bikin mobilnya tapi kita ingin jadi pemain baterai mobil listrik, jangan diambil luar terus," katanya dalam Manajer Forum bersama MNC Group secara virtual, Kamis (25/6/2020).

Erick pun menargetkan pembuatan perusahaan produsen baterai mobil listrik bisa rampung tahun 2028 mendatang. Dia pun berharap, siapapun Presiden baru pada 2024 mendatang, diharapkan bisa melanjutkan proyek ini karena menurutnya sangat penting.

"Tahun 2024 (produksi) sudah setengah jadi. Tapi kita harapkan diteruskan tahun 2028, jangan berhenti ditengah jalan," tandasnya.
(bon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pejabat Pemerintah Jadi...
Pejabat Pemerintah Jadi Komisaris Bank BUMN, Erick Thohir Kasih Penjelasan Begini
Gelar RUPST, BRI Bagikan...
Gelar RUPST, BRI Bagikan Dividen Rp51,73 Triliun dan Bersiap Lakukan Buyback Rp3 Triliun
Pastikan Hasil Panen...
Pastikan Hasil Panen Terserap Maksimal, Tani Merdeka Gandeng Bulog Jatim Wujudkan Kesejahteraan Petani
Kunjungi Semarak Festival...
Kunjungi Semarak Festival Ramadan Persembahan Pegadaian di 61 Lokasi Seluruh Indonesia
Bank Emas Pegadaian...
Bank Emas Pegadaian Semakin Menarik Perhatian Masyarakat, Ini Layanan Lengkapnya
Tambah Alokasi, Mudik...
Tambah Alokasi, Mudik Gratis BNI 2025 Siap Berangkatkan 6.050 Pemudik
Pimpin BUMN Perfilman,...
Pimpin BUMN Perfilman, Ini Tugas dan Tanggung Jawab Ifan Seventeen
Ifan Seventeen Ditunjuk...
Ifan Seventeen Ditunjuk jadi Dirut BUMN PT PFN, Ini Profil dan Pendidikannya
Brantas Abipraya Kantongi...
Brantas Abipraya Kantongi Pendapatan Rp13,37 Triliun di 2024
Rekomendasi
Antrean Kendaraan Pemudik...
Antrean Kendaraan Pemudik di Pejagan-Prupuk Brebes Mengular hingga 6 Km
Penumpang Terjatuh ke...
Penumpang Terjatuh ke Laut saat Menaiki KMP Eirene di Pelabuhan Merak
USGS Prediksi Jumlah...
USGS Prediksi Jumlah Korban Tewas akibat Gempa Myanmar Lebih dari 10.000 Jiwa
Berita Terkini
Dulu Kabur, Kini Perusahaan...
Dulu Kabur, Kini Perusahaan Asing Antri untuk Kembali ke Rusia
32 menit yang lalu
PetroChina Jabung Ciptakan...
PetroChina Jabung Ciptakan Multiplier Effect Ekonomi Jambi
1 jam yang lalu
PLN EPI Pasok 350 Ton...
PLN EPI Pasok 350 Ton Cangkang Sawit via Laut ke PLTU Tidore
3 jam yang lalu
Hore! Jelang Lebaran,...
Hore! Jelang Lebaran, Harga BBM Non-Subsidi Turun Mulai Hari Ini
5 jam yang lalu
Bluebird Raup Pendapatan...
Bluebird Raup Pendapatan Rp5,04 Triliun di 2024, Ini Pendorongnya
11 jam yang lalu
Menhub: Puncak Arus...
Menhub: Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 Terjadi Hari Ini dan Besok
12 jam yang lalu
Infografis
Presiden Erdogan Ingin...
Presiden Erdogan Ingin Membentuk Tatanan Dunia Baru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved