Datangi Pelatihan UMKM di Blitar, Sandiaga Disambut Hangat Peserta

Sabtu, 02 Juli 2022 - 11:30 WIB
loading...
Datangi Pelatihan UMKM di Blitar, Sandiaga Disambut Hangat Peserta
Menparekraf Sandiaga Uno disambut hangat saat menghadiri pelatihan UMKM di Blitar, Jawa Timur. FOTO/Ist
A A A
BLITAR - Menparekraf Sandiaga Uno menghadiri pelatihan UMKM di Blitar. Pelatihan tersebut mengedukasi warga setempat tentang cara pembuatan brownies di Desa Minggirsari, Blitar, Jawa Timur, baru-baru ini.

Sandiaga disambut hangat oleh warga sekitar dan pelaku UMKM Desa Minggirsari. Ia bahkan mendapatkan hadiah berupa nasi kuning dan buah semangka yang diukir sehingga menyerupai lukisan wajahnya.



Salah satu pelaku UMKM Ardhiana (32), bahkan dengan yakin menyuarakan dukungannya untuk Sandiaga maju dalam Pilpres 2024. "Dengan kedatangan Pak Sandi ini jadi support yang besar banget bagi saya dan teman-teman. Semoga di momen pencalonan Presiden nanti Pak Sandi bisa maju, bisa menggerakkan UMKM di daerah kecil seperti ini," ujar Adriana.

Datangi Pelatihan UMKM di Blitar, Sandiaga Disambut Hangat Peserta


Adriana merasa terharu, Desa yang ditinggalinya mendapat perhatian dan didatangi langsung Sandiaga. Ia merasa kedatangan Sandiaga membawa manfaat bagi lingkungan desa. "Kedatangan Pak Sandi ke Desa Minggirsari ini menjadi inspirasi bagi kami pelaku UMKM dan usaha kecil," kata Adriana.

Selain meninjau langsung pelatihan UMKM, Sandiaga juga meresmikan Wisata Edukasi Brownies di Desa Minggirsari. Hal ini sebagai bentuk dukungan pemulihan ekonomi dalam sektor wisata di desa.



Pemilik Galeri Brownies, Heri Herpen (39) mengatakan, ia sangat bersyukur dengan kedatangan Sandiaga meresmikan langsung wisata edukasi ini. "Dengan kedatangan Pak Sandi semoga dapat membuat kami meningkatkan image kami. Mudah-mudahan market kita bisa lebih luas lagi," kata Heri.

Datangi Pelatihan UMKM di Blitar, Sandiaga Disambut Hangat Peserta


Ia berharap Sandi bisa maju menjadi pemimpin di Indonesia. "Semoga Pak Sandi di 2024 bisa maju dan sukses selalu," harap Heri. Kegiatan tersebut digelar berkat kerja samaGekrafs Jatim kolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara (YIS).

(nng)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1912 seconds (0.1#10.140)