Semangati UKM Terdampak Pandemi, Dirut Bank UMKM Jawa Timur: Harus Bangkit!

Selasa, 26 Juli 2022 - 09:41 WIB
loading...
A A A
Dia berharap, program ini dapat memberikan manfaat dan stimulus tingkat edukasi, serta pembinaan manajemen UMKM.

"Mudah-mudahan yang punya potensi ekspor, kita udah mulai database, siapa dulu yang kita naikkan kelas, dibina, semoga menjadi nasabah dari yang kecil sampai suatu saat menjadi besar. Nasabah yang sudah mulai ekspor mulai dari batik, kopi, coklat, sambal, saya rasa itu," harap Yudhi.

Untuk pengusaha UMKM, baik yang pemula, skala startup, maupun yang naik kelas, Yudhi juga menyampaikan beberapa pesan.

"Harus berani eksekusi. Bangkit! Tentunya melihat tantangan menjadi peluang, baik pasar dalam negeri maupun nanti kita menjadi global," ujarnya.

Menurut Yudhi, pemerintah khususnya Bank UMKM Jawa Timur, termasuk ekosistem, Dinas Koperasi dan UMKM, dan pendidikannya, siap berperan dan melaksanakan pendampingan, termasuk sarana untuk menjual dan memamerkan produk.

"Dari produksi sampai pemasaran, sampai kepada transaksi perdagangan, termasuk misalkan ada pameran lokal, provinsi, antarpulau dan sebagainya, divisi dagang kita juga ada, dan di luar negeri pun ada jadwalnya, silakan menghubungi kami," tutup Yudhi.

Di samping perbankan, webinar "Indonesia UKM Forum" juga menampilkan narasumber dari sektor logistik, perpajakan, dengan pembicara utama Wagub Jatim Emil Dardak.
(ind)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1711 seconds (0.1#10.140)