Perusahaan Investasi Asal Malaysia Kagum Lihat MNC Group

Sabtu, 13 Agustus 2022 - 14:47 WIB
loading...
Perusahaan Investasi...
Founder of Berjaya Corporation Berhad, Vincent Tan menyatakan, sangat terkesan dengan kepemimpinan di dunia media, MNC Group yang digawangi oleh Hary Tanoesoedibjo. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Berjaya Corporation Berhad perusahaan investasi yang berbasis di Malaysia melakukan kunjungan ke MNC Group untuk menjajaki kerja sama. Perusahaan layanan manajemen yang berbasis di Malaysia ini mempunyai beragam bisnis, termasuk pemasaran konsumen, pengembangan properti dan investasi serta pengembangan hotel, resort dan rekreasi.



Founder of Berjaya Corporation Berhad, Vincent Tan menyatakan, sangat terkesan dengan kepemimpinan di dunia media yang digawangi oleh Hary Tanoesoedibjo. Dia tak menyangka ada yang dapat mengembangkan bisnis konglomerasi media di Indonesia hingga sampai saat ini.

"Saya pikir tidak ada yang bisa mengembangkan ini di Indonesia dan ini adalah salah satu yang paling mengagumkan di Asia Tenggara yang pernah saya lihat, sungguh. Dan dia ( Hary Tanoesoedibjo ) telah melakukan pekerjaan yang sangat hebat," kata Vincent saat mengunjungi iNews Tower, Sabtu (13/8/2022).

"Sangat-sangat mengesankan dan kami telah memulai beberapa kolaborasi, dan ini sangat mengesankan bagi rekan-rekan kami, ini adalah salah satu yang paling mengagumkan di Asia Tenggara," tambah dia.



Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo menerima kunjungan tersebut secara langsung di iNews Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Kedatangan perusahaan asal Malaysia itu mendapatkan sambungan hangat dari Hary Tanoesoedibjo.

"Jadi kami menjajaki kerjasama tentunya, tugas MNC mengekspos apa yang ada elemen-elemen di grup," kata Hary Tanoesoedibjo di iNews Tower, Sabtu (13/8/2022).

Hary menambahkan, kunjungan tersebut untuk menguatkan kolaborasi bisnis satu sama lain untuk kepentingan semua pihak. "Kita adjust apa yang kita bisa kolaborasi, tentunya untuk kepentingan semua pihak," kata Hary.

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1323 seconds (0.1#10.140)