IHSG Masih Tak Berdaya hingga Sesi I Usai Terkoreksi 0,15% ke Level 7.006

Selasa, 29 November 2022 - 12:38 WIB
loading...
IHSG Masih Tak Berdaya...
IHSG masih melemah di zona merah pada perdagangan sesi pertama hari ini, Selasa (29/11/2022) usai indeks terkoreksi 0,15% atau 10,77 poin. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) ditutup melemah pada perdagangan sesi pertama hari ini, Selasa (29/11/2022). Indeks terkoreksi 0,15% atau 10,77 poin ke level 7.006. Pagi ini indeks saham dibuka pada level 7.017 dan sempat menyentuh angka tertingginya di level 7.036.

Siang ini, sebanyak 267 saham harganya terkoreksi, 218 saham harganya naik dan 199 saham stagnan. Sementara itu, sebanyak 13,14 miliar saham diperdagangkan dengan nilai transaksi mencapai Rp8,74 triliun dan frekuensi sebanyak 930.784 kali.



Berdasarkan indeks sektoralnya, sebanyak lima sektor berada di zona merah, dengan sektor teknologi terkoreksi 2,49%, diikuti sektor keuangan yang turun 0,26%, sektor bahan baku turun sebesar 0,18%, sektor transportasi turun 0,15% dan sektor non siklikal turun 0,08%.

Sementara itu, enam sektor lainnya berada di zona hijau, dipimpin oleh sektor kesehatan yang naik 1,36%, sektor energi naik 0,75%, sektor properti naik 0,11%, sektor infrastruktur naik 0,09%, sektor industri nai 0,08%, dan sektor siklikal naik 0,04%.

Di sisi lain, Indeks LQ45 turun 0,11% ke 995, indeks IDX30 turun 0,73% ke 522, sedangkan indeks MNC36 naik 0,37% ke 364 dan indeks JII naik 0,21% ke 605.



Adapun, saham-saham yang masuk dalam top gainers yakni, PT Singaraja Putra Tbk (SINI) naik 22,07% di Rp865, PT SLJ Global Tbk (SULI) naik 20,86% di Rp197, dan PT Tanah Laut Tbk (INDX) naik 18,07% di Rp392.

Sementara saham-saham yang menempati top losers yakni, PT Paninvest Tbk (PNIN) turun 6,91% di Rp1.415, PT WIR Asia Tbk (WIRG) turun 6,78% di Rp165, dan PT Panin Financial Tbk (PNLF) turun 6,67% di Rp448.

Di samping itu, tiga saham yang teraktif diperdagangkan antara lain, PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR), PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO), dan PT Sinergi Inti Plastindo Tbk (ESIP).

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Meluruskan Persepsi...
Meluruskan Persepsi dan Menguak Rahasia MSG Melalui Demo Masak
Freeport Setor Rp7,73...
Freeport Setor Rp7,73 Triliun ke Pusat dan Daerah atas Keuntungan Bersih 2024
IHSG Dibuka Hijau Hari...
IHSG Dibuka Hijau Hari Ini, Naik ke Level 6.444
Investor Pantau Negosiasi...
Investor Pantau Negosiasi Tarif Impor RI, Simak Prediksi IHSG Pekan Depan
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
ICP Maret 2025 Melorot,...
ICP Maret 2025 Melorot, Harga BBM Subsidi Berpeluang Turun?
Hampir 600.000 Produk...
Hampir 600.000 Produk Ilegal Diamankan, Nilainya Rp15 Miliar
BI Lapor Utang Luar...
BI Lapor Utang Luar Negeri Turun Jadi USD427,2 Miliar per Februari 2025
Rekomendasi
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
Esoterika Fellowship...
Esoterika Fellowship Masuk Kampus, Denny JA Soroti Relasi Agama, AI, dan Etika Publik
Berita Terkini
Hari Konsumen Nasional...
Hari Konsumen Nasional 2025, Perjalanan Keluarga Menemukan Makna
1 jam yang lalu
Jualan Gold Card Rp83...
Jualan Gold Card Rp83 Miliar untuk Jadi Warga AS, Trump Pede Lunasi Utang USD36 Triliun
1 jam yang lalu
Canggih, Perusahaan...
Canggih, Perusahaan Ekspedisi Ini Hadirkan CEO Virtual di Indonesia
3 jam yang lalu
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
4 jam yang lalu
Indonesia dan USTR Intensif...
Indonesia dan USTR Intensif Bahas Negosiasi Tarif dalam 60 Hari ke Depan
4 jam yang lalu
Wamen PKP Fahri Hamzah...
Wamen PKP Fahri Hamzah Blak-blakan Backlog Perumahan di Indonesia Membengkak Jadi 15 Juta
4 jam yang lalu
Infografis
Habitat Asli Harimau...
Habitat Asli Harimau Jawa yang Masih Terjaga hingga Saat Ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved