Tantangan Global dan Domestik Menghadang di 2023, Ekonomi RI Masih di Jalur Positif

Selasa, 20 Desember 2022 - 20:56 WIB
loading...
A A A
Dia mengaku lebih optimistis menyambut tahun 2023 karena sudah pernah melewati masa sulit pada tahun-tahun sebelumnya seperti pandemi Covid-19 dan juga naiknya suku bunga global beberapa kali. “Sehingga, kita bisa lebih siap untuk memasuki tahun 2023,” tukasnya.

Hal itu diamini Assurance Partner Grant Thornton Indonesia Alexander Tjahyadi. Memasuki tahun 2023, kata dia, pelaku usaha bisa lebih siap menghadapi ketidakpastian perekonomian 2023 dengan berkaca dari tahun sebelumnya.

Sehingga, pelaku usaha dapat mengantisipasi dampak dari moneter, fiskal dan likuiditas, harga bahan baku yang terus meningkat, dan kurs mata uang asing yang volatile.

“Sehingga, mereka dapat menentukan strategi yang tepat dan membuat keputusan yang tepat untuk spending yang smart,” tandasnya.



Grant Thornton Indonesia juga menilai tahun 2023 penuh tantangan bagi pelaku usaha. Namun, hal ini harus disikapi secara bijak dengan tidak melihatnya sebagai suatu persoalan yang membahayakan namun dapat menjadi sebuah peluang.

Tantangan Global dan Domestik Menghadang di 2023, Ekonomi RI Masih di Jalur Positif


Sementara itu, CEO Grant Thornton Indonesia Johanna Gani menambahkan, melalui media talkshow yang digelar, pihaknya ingin membahas lebih dalam mengenai situasi kondisi ekonomi Indonesia tahun ini dan persiapan memasuki tahun 2023 di tengah situasi perekonomian yang tidak pasti.

“Kami masih melihat perkembangan yang cukup positif dalam pertumbuhan ekonomi dalam negeri. Kendati demikian, kita tetap harus mewaspadai dampak pandemi Covid-19 dan sejumlah risiko yang dapat mempengaruhi perekonomian Tanah Air, seperti belum membaiknya kondisi geopolitik Rusia-Ukraina sehingga berimbas terhadap peningkatan inflasi di sejumlah negara, tak terkecuali Indonesia,” beber Johanna.
(ind)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1693 seconds (0.1#10.140)