Bank Danamon Tebar Dividen Rp781 Miliar

Selasa, 07 April 2015 - 13:17 WIB
Bank Danamon Tebar Dividen Rp781 Miliar
Bank Danamon Tebar Dividen Rp781 Miliar
A A A
JAKARTA - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp781 miliar atau 30% dari laba bersih perseroan tahun lalu sebesar Rp2,6 triliun.

Direktur Utama BDMN Sng Seow Wah mengatakan, dividen akan dibagikan selambat-lambatnya 30 hari setelah RUPST. "RUPST menyetujui pembayaran dividen tahun lalu dari laba bersih konsolidasi yang merupakan sebesar Rp81,5 per saham," ujarnya di Hotel Meridien, Jakarta, Selasa (7/4/2015).

Sementara, 1% dari laba bersih akan dialokasikan perusahaan sebagai dana cadangan umum sesuai ketentuan Undang-Undang perusahaan terbatas. Kemudian, sisa laba akan dibukukan sebagai laba ditahan perseroan.

Dia menuturkan, tahun ini perusahaan akan fokus pada sektor mass market, terutama pada sektor utama mikro dan pembiayaan kendaraan bermotor.

"Dari tahun lalu perusahaan sudah mulai menerapkan berbagai inisiatif transformasi bisnis untuk menghasilkan perubahan positif yang akan meningkatkan produktivitas serta kualitas layanan," pungkasnya.

Sekadar informasi, Bank Danamon sepanjang 2014 mencatat penurunan laba bersih setelah pajak menjadi Rp2,604 triliun atau turun 36% dari 2013 yang sebesar Rp4 triliun.

CFO Bank Danamon Vera Eve Lim mengungkapkan, pada kuartal IV/2014 juga mengalami penurunan sebesar 19% menjadi Rp498 miliar dibanding kuartal sebelumnya sebesar Rp617 miliar.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5291 seconds (0.1#10.140)