Lebaran 2016, KAI Sediakan 217 Ribu Kursi Kereta/Hari

Jum'at, 29 April 2016 - 11:06 WIB
Lebaran 2016, KAI Sediakan 217 Ribu Kursi Kereta/Hari
Lebaran 2016, KAI Sediakan 217 Ribu Kursi Kereta/Hari
A A A
JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan lebih dari 200 ribu kursi kereta per hari untuk memenuhi kebutuhan transportasi saat Lebaran Idul Fitri 2016. Perseroan juga menyiapkan 336 perjalanan KA reguler.

Direktur KAI Edi Sukmoro mengatakan, kebutuhan masyarakat terhadap moda transportasi angkutan Lebaran sangat tinggi. Sehingga, KAI menyediakan 336 perjalanan KA reguler yang terdiri dari KA jarak jauh, sedang dan lokal.

"Dengan jumlah seat 195.004 per hari dan 38 perjalanan KA tambahan jumlah seat 22.360 per hari," ujarnya di Jakarta, Jumat (29/4/2016).

Edi menjelaskan, total kursi yang tersedia selama masa angkutan Lebaran 2016 ini sejumlah 217.364 per hari. Meningkat dari masa angkutan Lebaran tahun lalu yakni sebanyak 214.048 seat per hari.

Sementara, lanjut dia, untuk menyambut momen liburan Lebaran 2016, KAI mengerahkan seluruh sumber daya yang dimiliki. Mulai dari sarana, prasarana dan SDM untuk mendukung pelaksanaan.

Dia menambahkan, titik berat pelaksanaan angkutan Hari Raya Idul Fitri masih meliputi faktor keselamatan hingga kelancaran. Sama seperti yang biasanya terjadi pada periode Lebaran tiap tahun.

"Seperti tahun-tahun sebelumnya, titik berat pelaksanaan angkutan Lebaran tahun ini terletak pada faktor keselamatan keamanan dan kelancaran perjalanan KA," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4035 seconds (0.1#10.140)