Terbitkan Obligasi, Greenwood Prioritaskan Investor Lokal

Kamis, 18 Desember 2014 - 16:53 WIB
Terbitkan Obligasi, Greenwood Prioritaskan Investor Lokal
Terbitkan Obligasi, Greenwood Prioritaskan Investor Lokal
A A A
JAKARTA - PT Samuel Sekuritas Indonesia selaku penjamin pelaksana emisi obligasi PT Greenwood Sejahtera Tbk (GWSA) mengungkapkan pihaknya tidak perlu melaksanakan roadshow keluar negeri dalam menawarkan obligasi berkelanjutan GWSA.

Perseroan melakukan penawaran obligasi berkelanjutan tahap I 2014 senilai Rp500 miliar dari total sebanyak-banyaknya sebesar Rp1,5 triliun.

VP Investment Banking Samuel Sekuritas Indonesia Hadi Pranggono mengatakan, dalam menawarkan obligasi Greenwood, pihaknya membuka peluang ke semua investor baik lokal maupun asing yang berminat menyerap obligasi tersebut. Akan tetapi, investor lokal sangat diprioritaskan untuk memiliki obligasi ini.

"Kita open ke semua investor, namun lebih ke institusi lokal. Namun jika ada rekan kita investor asing yang ingin memiliki obligasi tersebut silakan saja, tapi ambil di pasar sekunder. Kita tidak perlu melakukan roadshow ke luar negeri, karena kita yakin banyak investor yang berminat ambil obligasi GWSA sebab bunganya menarik," ujarnya di Ritz Carlton, Jakarta, Kamis (18/12/2014).

Dia menjelaskan, kupon bunga obligasi yang ditawarkan ini paling tinggi dari emisi setahun terakhir ini.

"Besaran kupon bunga obligasi yang kita berikan kali ini besar jika dibandingkan emisi satu tahun ini paling tinggi. Kita memberikan premium, tapi premium yang wajar dengan pertimbangan suku bunga yang wajar," pungkasnya.

Untuk diketahui, dalam emisi obligasi berkelanjutan tahap I 2014, GWSA menawarkan kupon bunga di kisaran 13% hingga 14,25%.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8401 seconds (0.1#10.140)