Revitalisasi Pasar Lelang Agro Diharapkan Tingkatkan Transkasi

Jum'at, 19 Desember 2014 - 03:33 WIB
Revitalisasi Pasar Lelang Agro Diharapkan Tingkatkan Transkasi
Revitalisasi Pasar Lelang Agro Diharapkan Tingkatkan Transkasi
A A A
BANDUNG - Ketua Koperasi Pasar Lelang Jawa Barat Ronnie S Natawidjaja mengatakan, revitalisasi Pasar Lelang Agro Jawa Barat diharapkan bisa lebih meningkatkan intensitas transaksi di pasar tersebut.

Pasalnya, frekuensi transaksi yang dilakukan selama ini masih sangat terbatas. Tercatat, rata-rata hanya sekitar sepuluh kali dalam setahun.

"Karena anggaran masih terbatas, lelang baru bisa digelar sebanyak sepuluh kali dalam setahun. Dengan revitalisasi ini, kami targetkan dua kali transaksi digelar setiap bulan mulai Januari 2015," jelasnya, Kamis (18/12/2014).

Menurutnya, hal itu membuat perannya dalam menjaga kestabilan harga komoditas dan menekan permainan tengkulak bisa lebih optimal.‬ Selama ini peran pasar lelang dalam stabilisasi harga komoditas pertanian masih kurang.

"Ya karena itu tadi, transaksi lelang masih belum rutin," sebutnya

‪Setelah adanya revitalisasi, pengelolaan pasar lelang sekarang telah diserahkan ke koperasi. Dengan begitu transaksi lelang bisa didanai secara swadaya lewat fee dari pelaku usaha, sehingga frekuensi dan rutinitas di pasar lelang bisa dipelihara.

"Belum ada ketetapan besaran jumlahnya. Paling besar sekitar 1% dari nilai total transaksi," ujar dia.

‪Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat (Disperindag Jabar) Ferry Sofwan Arief mengakui, pihaknya selama ini terbentur keterbatasan anggaran dalam menggelar transaksi di pasar lelang.

Selain itu, belum seluruh kelompok tani ikut pasar lelang. Padahal, sistem ini sangat menguntungkan dan mampu menghindarkan petani dari tengkulak yang kerap menekan harga komoditi hasil produksi.

"Kami akan semakin gencar melakukan sosialisasi kepada para kelompok tani. Roadshow ke kabupaten/kota akan dilakukan pada 2015," katanya.

Ferry mengatakan, revitalisasi pasar dilakukan agar pengelolaan pasar lelang dilakukan oleh koperasi. Kinerja pasar lelang diyakini dapat meningkat karena dikelola koperasi lebih fokus dalam hal penyelenggaraan.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5000 seconds (0.1#10.140)