Valo Waterless Car Care, Jasa Cuci Mobil Tanpa Air

Minggu, 05 April 2015 - 12:04 WIB
Valo Waterless Car Care, Jasa Cuci Mobil Tanpa Air
Valo Waterless Car Care, Jasa Cuci Mobil Tanpa Air
A A A
ADA yang menarik di babak penjurian gerakan wirausaha nasional Oneintwenty Movement. Dari 39 peserta usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di kategori jasa, ada usaha cuci mobil tanpa air bernama Valo Waterless Car Care.

"Kita bergerak di bidang jasa cuci mobil. Kita bisa cuci mobil di mana saja. Tanpa butuh tempat tertentu. Hasil lebih kilap dibanding cuci biasa," ujar pemilik PT Valo Indonesia Prima Elihu Nugroho di Gedung Sindo, Jakarta, Minggu (5/4/2015).

Valo Waterless Car Care, Jasa Cuci Mobil Tanpa Air


Menurutnya, bahan yang digunakan untuk mencuci adalah senyawa bernama Carnauba Wax. Kendati bahan yang digunakan wax (lilin), pria yang juga punya usaha salon perawatan mobil ini menjamin produknya tidak akan mengores bodi mobil.

"Aplikasinya kita menggunakan micro fiber (lap khusus) dan bukan kanebo. Tujuannya untuk mencegah gores. Caranya, pertama disemprotkan ke permukaan mobil dan dilap menggunakan kain basah. Baru kemudian dilap lagi menggunakan kain kering," jelasnya.

Valo Waterless Car Care, Jasa Cuci Mobil Tanpa Air


Nugroho melanjutkan, Carnouba Wax yang dipakai merupakan produksi sendiri. Bahan utama merupakan sari pohon Palem yang diolah sedemikian rupa hingga menghasilkan Wax. Riset produk ini membutuhkan waktu satu tahun. "Semua bagian bisa dicuci pakai ini, bodi dan fender. Tapi kalau sasis tetap butuh air," imbuhnya.

Selain untuk mencuci bodi, Valo Waterless Car Care juga menyediakan jasa mencuci mesin mobil. "Jasa untuk cuci mobil mobil tanpa air Rp50 ribu. Sedangkan untuk cuci mesin tanpa air Rp150 ribu. Hasilnya mesin warna mesin kembali seperti baru. Keunggulan kami selain membersihkan mobil sekaligus merawat cat," pungkas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5266 seconds (0.1#10.140)