IHSG Ditutup Terkapar ke Level Terendah Tahun Ini

Senin, 08 Juni 2015 - 16:21 WIB
IHSG Ditutup Terkapar ke Level Terendah Tahun Ini
IHSG Ditutup Terkapar ke Level Terendah Tahun Ini
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini ditutup terkapar ke level terendah tahun ini. IHSG merosot 85,58 poin atau 1,68% ke level 5.014,99.

Sebelumnya level terendah IHSG dicatat pada 30 April 2015. Hari itu, IHSG berada pada level 5.086,43.

pelemahan hari ini dimulai sejak awal perdagangan. IHSG turun 16,66 poin atau 0,33% ke level 5.083,90 dan pada akhir sesi I berakhir di level 5.044,73.

Sementara IHSG akhir pekan kemarin ditutup berhasil balik arah (rebound). IHSG menguat 4,75 poin atau 0,09% ke level 5.100,57.

Penguatan itu di tengah mayoritas melemahnya bursa Asia. Sementara hari ini, bursa Asia ditutup variatif.

Indeks Shanghai naik 108,78 poin atau 2,17% ke 5.131,88; indeks Hang Seng menguat 56,12 poin atau 0,21% ke 27.316,28; indeks Straits Times turun 9,88 poin atau 0,30% ke 3.323,79; dan indeks Nikkei 225 susut 3,71 poin atau 0,02% ke 20.457,19.

Nilai transaksi di bursa Indonesia tercatat sebesar Rp4,21 triliun dengan 4,56 miliar saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing minus Rp285,89 miliar, dengan aksi jual asing mencapai Rp1,97 triliun dan aksi beli Rp1,68 triliun. Tercatat 57 saham menguat, 236 saham melemah dan 90 saham stagnan.

Sektor saham hari ini semuanya ditutup melemah. Sektor dengan pelemahan terdalam adalah perkebunan merosot 4,38%, diikuti properti susut 2,45%.

Adapun saham yang menguat, di antaranya PT Asuransi Harta Aman Pratama Tbk (AHAP) naik Rp30 menjadi Rp210, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik Rp100 menjadi Rp45.300 dan PT Pelayaran Nasional Bina Buana Raya Tbk (BBRM) naik Rp22 menjadi Rp170.

Sementara saham yang melemah, di antaranya PT Asahimas Flat Glass Tbk (AMFG) turun Rp100 menjadi Rp7.300, PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) turun Rp125 menjadi Rp3.555 dan PT Astra International Tbk (ASII) turun Rp75 menjadi Rp6.925.

(Baca: IHSG Sesi I Berkubang di Zona Merah)
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1167 seconds (0.1#10.140)