Lifting Migas Semester I Tak Capai Target

Kamis, 09 Juli 2015 - 06:05 WIB
Lifting Migas Semester...
Lifting Migas Semester I Tak Capai Target
A A A
JAKARTA - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) melaporkan lifting (produksi siap jual) minyak dan gas bumi (migas) pada semester I/2015 tidak mencapai target.

Kepala SKK Migas, Amien Sunaryadi mengungkapkan, capaian lifting minyak sampai pertengahan tahun baru mencapai 763.600 barel per hari (bph) atau 94,6% dari target yang ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Negara Perubahan (APBNP) 2015, yaitu sebesar 825 bph.

Sementara untuk lifting gas bumi pencapaian baru 6.587 juta kaki kubik per hari atau 96,4% dari target APBNP 2015 sekitar 7.079 juta kaki kubik per hari.

"Secara total, lifting migas sebesar 1,94 juta bph atau 94,8% dari target sebanyak 2,045 juta bph," ujarnya di Jakarta, Rabu (8/7/2015).

Menurut Amien, piha‎knya akan terus bekerja keras untuk mencapai target yang ditetapkan dalam APBNP 2015. Kinerja semester I/2015 ini akan menjadi tolak ukur langkah yang harus dilakukan ke depan. "Harus memanej dengan baik. Mudah-mudahan akhir tahun nanti taget APBN-P tercapai," imbuhnya.

Amien menyebutkan, tidak tercapainya target lifting pada pertengahan tahun disebabkan adanya unplanned shutdown. "Kalau turun dikarenakan unplanned shutdown, ada berbagai macam penyebabnya. Mudah-mudahanan outlook untuk minyak dan gas dapat tercapai," pungkasnya.

Baca juga
:

Pemerintah Optimistis Target Lifting Minyak Tercapai

Lifting Minyak RAPBN 2016 Disepakati 800 Ribu-830 Ribu Bph
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8068 seconds (0.1#10.140)