Berburu Rumah di Supermarket

Jum'at, 11 Desember 2015 - 02:10 WIB
Berburu Rumah di Supermarket
Berburu Rumah di Supermarket
A A A
JAKARTA - Konsumen yang ingin mencari hunian idaman kini tak perlu lagi menghabiskan waktu berlama lama. Pengembang properti Paramount Land melakukan gebrakan dengan menghadirkan supermarket khusus properti, SuperPro.

"Jadi konsumen bias memilih lokasi, memilih tipe rumah, memilih jenis pembayaran dan sebagainya di satu tempat," ujar Presdir Paramount Land Ervan Adi Nugroho kepada Sindo di Jakarta Kamis (10/12/2015).

Dia mengungkapkan, konsumen asal Jakarta bisa membeli rumah di Semarang, Manado, Surabaya maupun di kota lain dengan mendatangi supermarket properti di lokasi dekat tempat tinggalnya. "Jadi orang Jakarta tidak perlu ke Surabaya jika ingin membeli rumah di Surabaya, cukup datang ke SuperPro," tuturnya.

Hal inilah yang dilakukan Johannes Yanuar (34), warga Gading Serpong yang membeli properti di Semarang melalui SuperPro yang berlokasi di Gading Serpong. "Supermarket ini membuat waktu saya lebih efisien dan tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk ke Semarang. Selain itu banyak program menarik seperti diskon yang ditawarkan oleh pengembang," ungkapnya.

Menurut Ervan, peluncuran SuperPro ini digelar dengan konsep khusus sehingga pengunjung atau konsumen yang datang mendapatkan suasana yang berbeda, layaknya berada di sebuah kota. Pengunjung atau konsumen juga dapat melihat langsung beragam pilihan properti sesuai dengan kebutuhan dan selera masing-masing. Acara ini dimeriahkan juga dengan berbagai kegiatan yang menarik pengunjung setiap hari seperti kids activity (arts and craft, meet santa, magician dan lain-lain) hingga hiburan live music dan choir serta games berhadiah selama kegiatan pameran berlangsung.

Managing Director Paramount Land Andreas Nawawi menjelaskan, pihaknya memperkenalkan new design dari Paramount Village di Semarang. Untuk memenuhi permintaan konsumen Semarang yang beragam kami menawarkan pilihan 2 konsep denah yaitu konsep 1 bedroom (tipe chic dan classy) dengan luas tanah 6x12 m2 dan luas bangunan 35 m2 dan konsep loft (denah mezanine), dengan luas tanah 6x12 m2 dan luas bangunan 57 m2 . Selain itu tersedia juga 2 pilihan desain yaitu gaya classic dan gaya American yang dapat dipilih sesuai dengan selera dan kebutuhan konsumen.

Sementara itu, pengamat properti dari Indonesia Property Watch (IPW) Ali Tranghanda mengatakan, Paramount Land merupakan pengembang inovatif. Karena itu inovasi yang dilakukan melalui SuperPro ini, diyakini akan mendongkrak penjualan Paramount Land. ‘’Inovasi Paramount Land akan membantu pengembang ini mengatasi dampak perlambatan ekonomi di industri properti," tandasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0666 seconds (0.1#10.140)