Ini Daftar Tol yang Diskon 20% Selama Lebaran

Minggu, 03 Juli 2016 - 17:31 WIB
Ini Daftar Tol yang...
Ini Daftar Tol yang Diskon 20% Selama Lebaran
A A A
JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) memberikan diskon tarif tol sebesar 20% selama Lebaran 2016. Diskon ini diberikan hanya untuk pengguna uang elektronik (e-money).

AVP Corporate Communication Jasa Marga, Dwimawan Heru mengatakan, promo diskon 20% tarif ini berlaku untuk pengguna jalan tol yang menggunakan kartu prepaid/uang elektronik dari bank tertentu yang berlaku untuk ruas jalan tol tertentu. Perseron tidak membatasi diskon tarif ini, sehingga pemilik e-money bisa mendapatkan diskon berkali-kali selama periode diskon berlangsung.

"Periode diskon berlangsung sejak H-3 sampai dengan H+3 musim lebaran 2016. Atau tanggal 3 Juli 2016 pukul 06.00 hingga 10 Juli 2016 pukul 23.59," katanya seperti dalam rilis yang diterima Sindonews di Jakarta, Minggu (3/7/2016).

Menurutnya, jika saldo dalam e-money tidak cukup saat melakukan pembayaran, maka saat keluar tol pelanggan tidak akan mendapatkan diskon 20%. Artinya, pelanggan tetap harus membayar dengan tarif normal.

Adapun daftar tol yang menerapkan diskon tersebut antara lain:

1. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money) di Ruas Tol Semarang Seksi A, B, dan C.

2. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money), BNI (TapCash), BRI (BRIZZI), dan BTN (e-Money) di Ruas Tol Palimanan-Kanci, Kanci-Pejagan, dan Pejagan-Brebes Timur.

3. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money), BNI (TapCash), BRI (BRIZZI), dan BTN (e-Money) di Ruas Tol JORR dan Ulujami-Pondok Aren.

4. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money), BNI (TapCash), BRI (BRIZZI), dan BTN (e-Money) di Ruas Tol Jakarta-Tangerang.

5. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money), BNI (TapCash), BRI (BRIZZI), BTN (e-Money), dan BCA (Flazz) di Ruas Tol Jakarta-Cikampek, Cipularang, Padaleunyi, dan Cikampek-Palimanan.

6. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money) di Ruas Tol Jakarta-Bogor-Ciawi.

7. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money) di Ruas Tol Dalam Kota dan Prof. DR. IR. Soedyatmo.

8. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money) di Ruas Tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa.

9. Diskon Tarif Tol 20% Bagi Pengguna e-Toll Bank Mandiri (e-Money) di Ruas Tol Surabaya-Gempol.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6204 seconds (0.1#10.140)