ESDM Upayakan Pembahasan RUU Minerba Selesai Tahun Ini
A
A
A
JAKARTA - Direktur Jenderal Mineral dan Batubara (Minerba) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bambang Gatot menyatakan, pihaknya akan berupaya agar rancangan undang-undang (RUU) minerba selesai pembahasannya tahun ini. Bambang menepis anggapan bahwa pembahasan RUU tersebut tidak akan selesai tahun ini.
Sebelumnya, Kementerian ESDM mengatakan jika RUU Minerba masih dalam tahap pembahasan di Komisi VII DPR RI dan belum menghasilkan progres apa-apa. Padahal, RUU tersebut harus segera selesai tahun ini.
"Kami berharap komisi VII bisa membahas dan menyelesaikannya tahun ini. Sekarang masih terus dibahas," kata Bambang di Gedung DPR Jakarta, Selasa (26/7/2016).
Namun demikian, Bambang belum bisa mengatakan waktu pastinya kapan RUU tersebut selesai. Dia mengacu pada UU Panas Bumi yang bisa selesai dalam waktu cepat. "Nanti kita lihat, toh sebagai contoh UU Panas Bumi pada waktu itu juga cepat selesai," kata dia.
Walaupun tinggal beberapa bulan jelang pergantian tahun, namun nampaknya, Bambang optimistis jika RUU tersebut bisa diselesaikan hanya dalam waktu tiga bulan saja.
"Wong UU Panas Bumi tiga bulan saja selesai. Tapi kita enggak bisa berandai-andai lah. Intinya kita berharap sekarang ini UU itu selesai tahun ini. Kita fokus itu saja," pungkas dia.
Sebelumnya, Kementerian ESDM mengatakan jika RUU Minerba masih dalam tahap pembahasan di Komisi VII DPR RI dan belum menghasilkan progres apa-apa. Padahal, RUU tersebut harus segera selesai tahun ini.
"Kami berharap komisi VII bisa membahas dan menyelesaikannya tahun ini. Sekarang masih terus dibahas," kata Bambang di Gedung DPR Jakarta, Selasa (26/7/2016).
Namun demikian, Bambang belum bisa mengatakan waktu pastinya kapan RUU tersebut selesai. Dia mengacu pada UU Panas Bumi yang bisa selesai dalam waktu cepat. "Nanti kita lihat, toh sebagai contoh UU Panas Bumi pada waktu itu juga cepat selesai," kata dia.
Walaupun tinggal beberapa bulan jelang pergantian tahun, namun nampaknya, Bambang optimistis jika RUU tersebut bisa diselesaikan hanya dalam waktu tiga bulan saja.
"Wong UU Panas Bumi tiga bulan saja selesai. Tapi kita enggak bisa berandai-andai lah. Intinya kita berharap sekarang ini UU itu selesai tahun ini. Kita fokus itu saja," pungkas dia.
(ven)