Rupiah Ditutup Lemas 7 Poin ke Rp13.124/USD

Senin, 08 Agustus 2016 - 17:12 WIB
Rupiah Ditutup Lemas...
Rupiah Ditutup Lemas 7 Poin ke Rp13.124/USD
A A A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) di pasar spot ditutup lemas 7 poin atau 0,05% ke level Rp13.124/USD pada Senin (8/8/2016).

Sebelumnya, tadi pagi, rupiah dibuka melemah 37 poin atau 0,28% ke Rp13.154/USD. Dan sepanjang perdagangan hari ini, mata uang Garuda berada di kisaran harga Rp13.078-Rp13.169/USD.

Pelemahan rupiah berkat indeks USD yang kembali berotot setelah rilis data ekonomi Amerika Serikat yang membaik.

Melansir Bloomberg, Senin (8/8/2016), rupiah ditutup turun 7 poin atau 0,05% ke angka Rp13.124/USD. Sementara data Yahoo Finance, Senin (8/8), rupiah berakhir melemah 8 poin atau 0,06% ke level Rp13.128/USD. Sebelumnya rupiah dibuka diharga Rp13.125/USD.

Sementara data Sindonews yang bersumber dari Limas, Senin ini, mata uang Garuda ditutup ke angka Rp13.130/USD. Dan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia, rupiah dipatok Rp13.144/USD, terdepresiasi 19 poin atau 0,14% dari posisi Rp13.125/USD pada perdagangan Jumat (5/8).

Melansir CNBC, Senin (8/8), indeks USD berakhir menguat 0,02% ke 96,217 terhadap sekeranjang mata uang utama. Dimana yen Jepang melemah terhadap greenback, yaitu ¥102,05/USD pada 02:22 HK/SIN. Kelemahan yen kemungkinan didorong eksportir utama di Jepang, dimana saham Toyota ditutup naik 3,33%, Nissan yang menguat 2,60% dan Mazda Motor naik 5,70%.

Adapun yuan China melemah terhadap USD, yang diperdagangkan pada 6,6588. Analis ANZ Research mengatakan bahwa yuan yang juga dikenal sebagai renminbi mendapat tekanan dari data perdagangan China yang melemah.
(ven)
Berita Terkait
Rupiah Ditutup Melemah...
Rupiah Ditutup Melemah ke Level Rp15.526
Bikin Gaduh Karena Keliru...
Bikin Gaduh Karena Keliru Tampilkan Kurs Rupiah, Pengamat: Google Harus Tanggung Jawab!
Google Keliru Tampilkan...
Google Keliru Tampilkan Kurs Rupiah, Pengamat: Timbulkan Kegaduhan!
Wacana Lama Hidup Lagi,...
Wacana Lama Hidup Lagi, Ini Dua Sisi Pentingnya Redenominasi Rupiah
Nilai Tukar Rupiah Melemah
Nilai Tukar Rupiah Melemah
Rupiah Tengah Pekan...
Rupiah Tengah Pekan Berpeluang Perkasa Saat Dolar AS Mengalami Tekanan
Berita Terkini
Mata Uang yang Paling...
Mata Uang yang Paling Banyak Dipalsukan di Dunia, Dolar AS Jadi Target Utama
17 menit yang lalu
Jasa Raharja Berikan...
Jasa Raharja Berikan Perlindungan buat Pemudik Lebaran
34 menit yang lalu
Diskon 20% Tarif Tol...
Diskon 20% Tarif Tol Jakarta-Semarang untuk Mudik Lebaran 2025, Ini Rinciannya
1 jam yang lalu
Trump Bangun Cadangan...
Trump Bangun Cadangan Bitcoin, Indonesia Tertarik Ikuti Jejak AS?
2 jam yang lalu
Resmikan Pabrik Emas...
Resmikan Pabrik Emas Freeport di Gresik, Prabowo: Kita Tidak Ingin hanya Jual Bahan Baku
2 jam yang lalu
Cek Rekening, THR PNS...
Cek Rekening, THR PNS Sudah Cair Rp9,36 Triliun
3 jam yang lalu
Infografis
Terjebak Perangkap,...
Terjebak Perangkap, Harimau Sumatera Dievakuasi ke Bukittinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved