Ini Cara Perusahaan Pelat Merah Ramaikan HUT RI ke-71

Jum'at, 12 Agustus 2016 - 13:35 WIB
Ini Cara Perusahaan...
Ini Cara Perusahaan Pelat Merah Ramaikan HUT RI ke-71
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno memastikan bahwa perusahaan pelat merah akan meramaikan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-71 pada 17 Agustus 2016. Komitmen ini dibuktikan dengan program "BUMN Hadir Untuk Negeri" yang telah diselenggarakan untuk kedua kalinya.

Dia memberikan tugas kepada seluruh chief executive officer (CEO) BUMN ke beberapa daerah di Indonesia untuk merayakan HUT RI ke-71. Beberapa program CSR telah disiapkan untuk memeriahkan HUT RI ke-71.

"Minggu depan kita sudah akan merayakan HUT RI. Dan seperti tahun lalu, kan tahun lalu pertama kali kita merayakan kemerdekaan BUMN melakukan program ke 34 provinsi. Jadi waktu itu CEO kami mendapatkan tugas di beberapa daerah untuk merayakan 17 Agustus," katanya di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (12/8/2016).

Salah satu program CSR yang akan dilaksanakan adalah Siswa Mengenal Nusantara, dimana siswa di satu provinsi akan dibiayai untuk berkunjung ke provinsi lain. Jadi para siswa di 34 provinsi tersebut berputar dari satu provinsi ke provinsi lain.

"Saya mendapat feedback luar biasa dari para siswa, membuka mata mereka mengenai Indonesia. Sehingga kita melihat tahun ini kita lakukan kembali. Sudah berjalan seperti kemarin saya menerima dari Kalimantan Selatan berkunjung ke Jakarta. Dan mereka sangat senang," imbuh dia.

Selain itu, BUMN juga memiliki program untuk membedah rumah para veteran kemerdekaan. Tahun ini, setidaknya ada 1.700 rumah veteran yang tidak layak huni akan dibedah oleh perusahaan pelat merah.

"Kita juga ada gerak jalan, nonton bareng, ada juga pasar murah di 34 provinsi. Ada 1.000 paket dengan harga Rp25.000 tapi nilai (paket) Rp150 ribu. Ada berbagai lomba, dan BUMN mengajar," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7557 seconds (0.1#10.140)