BUMN Patungan Beri Sambungan Listrik Gratis ke 2.000 Rumah

Jum'at, 12 Agustus 2016 - 14:40 WIB
BUMN Patungan Beri Sambungan...
BUMN Patungan Beri Sambungan Listrik Gratis ke 2.000 Rumah
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengungkapkan bahwa perusahaan pelat merah akan patungan untuk memberikan sambungan listrik gratis kepada 2.000 rumah tangga kurang mampu di Indonesia. Hal ini dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-71 pada 17 Agustus 2016.

(Baca Juga: Ini Cara Perusahaan Pelat Merah Ramaikan HUT RI ke-71)

Dia me‎ngatakan, meskipun kelistrikan menjadi tanggung jawab PT PLN (Persero) namun menyambungkan listrik ke rumah juga menelan biaya yang tidak sedikit. Oleh karena itu, dia meminta bantuan seluruh BUMN untuk turut serta melistriki rumah tangga tidak mampu.

"Kita minta dukungan BUMN untuk elektrifikasi masyarakat kurang mampu. Walaupun listrik itu tanggung jawab PLN tapi sambungan untuk ke rumah itu menelan biaya. Jadi tidak bisa ditanggung PLN sendiri," katanya di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (12/8/2016).

Sementara itu Direktur Utama PLN Sofyan Basir menuturkan bahwa perusahaan pelat merah akan membebaskan biaya meteran dan biaya penyambungan untuk 2.000 masyarakat tidak mampu. Program ini diakuinya akan mendukung peningkatan elektrifikasi nasional.

"Kita akan memberikan sambungan listrik untuk masyarakat miskin yang tidak mampu. Untuk membebaskan biaya meteran atau biaya penyambungan. Kalau bayar listriknya Rp25.000 per bulan itu mereka mampu, tapi untuk Rp450.000 ribu sampai Rp600.000 masang meteran itu banyak yang tidak sanggup," tandasnya.

Seperti diketahui, dari data Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) rasio eletrifikasi Indonesia saat ini sebesar 90,15%. Pada 2017 ditargetkan mencapai 92,75%, 2018 ditargetkan 95,15% dan hingga 2019 ditargetkan elektrifikasi mencapai 97,35%.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1291 seconds (0.1#10.140)