MNC Bank Raih Anugerah dari Aliansi Jurnalis Properti dan Keuangan

Jum'at, 19 Agustus 2016 - 21:41 WIB
MNC Bank Raih Anugerah dari Aliansi Jurnalis Properti dan Keuangan
MNC Bank Raih Anugerah dari Aliansi Jurnalis Properti dan Keuangan
A A A
JAKARTA - Kinerja mumpuni selalu berbuah penghargaan. Ini pula yang diraih PT Bank MNC Internasional Tbk (MNC Bank) yang memperoleh anugerah dari Aliansi Jurnalis Properti dan Keuangan dalam kategori perbankan. Acara yang bertempat di Ballroom Raffles Hotel Kuningan ini, merupakan ajang bergengsi yang telah diselenggarakan selama 11 kali dan merupakan apresiasi kepada pegiat properti dan perbankan atas kinerja yang telah dilakukan.

"MNC Bank merasa bangga dapat memperoleh penghargaan bergengsi ini karena disandingkan bersama dengan bank-bank besar di Indonesia," ujar Presiden Direktur MNC Bank, Benny Purnomo pada Jumat (19/8/2016).

Benny menambahkan, juga berterima kasih kepada Aliansi Jurnalis Properti dan Keuangan serta kepada Majalah Property and Bank atas penghargaan ini, hal ini merupakan buah dari kerja keras seluruh insan MNC Bank. Walaupun dengan usia yang masih relatif muda selalu berusaha untuk terus memberikan yang terbaik.

Pertumbuhan di sektor properti menjadi barometer tersendiri terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini ditunjukkan dengan semakin pesatnya pembangunan, baik di bidang perumahan, apartemen atau kondotel. Hingga saat ini, investor asing sudah tidak ragu dan banyak berdatangan untuk melirik pasar properti di Indonesia. Berbagai kebijakan yang dikeluarkan pemerintah menjadi stimulus tersendiri bagi para investor dan pelaku usaha. Karena saat ini sudah banyak kebijakan yang memberikan akses dan kemudahan baik bagi pengembang dan masyarakat untuk mendirikan dan memiliki rumah.

“Kami tidak akan puas sampai di sini saja, kami akan terus meningkatkan layanan kami dan akan terus membangun kerja sama, baik dengan para pengembang maupun masyarakat langsung untuk program kepemilikan rumah atau apartemen. Dengan penghargaan ini akan semakin memacu kami untuk terus mempersembahkan yang terbaik bagi bangsa dan negara,” tambah Benny.

Perbankan yang turut menerima penghargaan tersebut diantaranya adalah Bank BCA, Bank Mandiri, Bank BRI, MNC Bank dan Bank BNI. Dengan mengusung tema Speed Integrity, Innovation, acara ini menjadi ajang pembuktian dan komitmen tersendiri bagi perbankan maupun pengembang untuk bersama-sama memberikan yang terbaik bagi masyarakat Indonesia.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6869 seconds (0.1#10.140)