Industri Properti di Depok Berebut Pasar Mahasiswa

Selasa, 07 Maret 2017 - 00:01 WIB
Industri Properti di...
Industri Properti di Depok Berebut Pasar Mahasiswa
A A A
JAKARTA - Pertumbuhan kawasan Depok yang pesat dengan jumlah mahasiswa yang mencapai ribuan menjadi pasar menggiurkan bagi pengembang properti. Setelah Margonda Residence, disusul Apartemen Taman Melati I dan II, dan Dave Apartment, Apartemen Logios Depok, kini PT PP Properti Tbk menggarap pasar Depok lewat Evenciio.

Strategi marketing yang baik dan inovasi produk menjadi ujung tombak kemajuan dan keberlangsungan bisnis.

“Inovasi produk dan strategi marketing yang ampuh adalah bentuk upaya kami memasarkan Evenciio Margonda Apartemen di Depok. Kalau pengembang properti lain bicara lokasi, lokasi, lokasi, kami itu bilang inovasi, inovasi, inovasi,” ujar Direktur Utama PT PP Properti Tbk, Taufik Hidayat, dalam keterangan tertulisnya, Senin (6/3/2017).

Strategi marketing dan inovasi produk tak hanya dilakukan di Evenciio Margonda, proyek premium student apartment pertama di Indonesia yang terkenal berkonsep bebas Narkoba dengan menggandeng Badan Narkotika Nasional (BNN) tetapi juga di proyek-proyek pengembang dengan kode emiten PPRO ini.

Project Director Evenciio Margonda Apartemen PT PP Properti Tbk, Nurjaman mengatakan, pihaknya akan segera mewujudkan inovasi di proyek premium khusus mahasiswa yang berlokasi di depan gerbang pintu masuk Kota Depok, seberang kampus Universitas Indonesia dan Universitas Gunadarma itu.

“Merujuk kata inovasi bermakna sesuatu yang baru dan berbeda dari yang sudah ada. Pertengahan Januari 2017 lalu kami meluncurkan ‘Marketing Drive-Thru’ pertama di Indonesia. Ini salah satu bentuk strategi marketing kami, melayani calon konsumen yang menunggu di kendaraannya. Tak perlu menunggu lama, sekitar dua menit calon konsumen mendapatkan informasi mengenai Evenciio Margonda Apartemen,” paparnya.

Apartemen Evenciio Margonda terjual 350 unit, mulai tipe Studio (25,03 m2), satu kamar (32,21 m2), dua kamar (43,07 m2), tipe dual key (44,16 m2), dan tipe triple key (66,20 m2) yang dilengkapi system digital living.

Evenciio Margonda memiliki brand differentiation yang tinggi. Salah satu keunikan yang ditawarkan adalah konsep triple key system, yaitu satu unit dengan tiga kunci. Dengan konsep ini, pembeli apartemen Evenciio Margonda tipe triple key akan mendapatkan tiga kunci, dimana tiap kamar memiliki kamar mandi sendiri. Dengan konsep ini, pembeli tipe tiga kamar yang berukuran 66,20 m2 dapat menerapkan sewa satu atau dua kamar kepada penghuni lainnya. Jelas, ini sangat menguntungkan bagi pembeli tipe triple key tersebut.

Nurjaman berharap, berbekal inovasi dan strategi marketing yang jitu apartemen Evenciio Margonda bisa terjual 100% dalam waktu singkat. Hal ini terkait dengan tingginya animo konsumen, terutama investor.
(dmd)
Berita Terkait
Penghuni Meikarta Bangga...
Penghuni Meikarta Bangga Kotanya Meraih 2 Penghargaan Indonesia Property Awards
Mau Cuan Saat Pandemi?...
Mau Cuan Saat Pandemi? Beli Primary Property!
Jababeka Raih Dua Penghargaan...
Jababeka Raih Dua Penghargaan di Ajang Indonesia Property Award 2020
Kiat PT PP Properti...
Kiat PT PP Properti Tbk Genjot Penjualan Saat Pandemi COVID-19
Genjot Transaksi Properti,...
Genjot Transaksi Properti, LJ Hooker Indonesia Tambah Kantor dan Bidik 400 Property Consultant Baru
Ikut Atasi Backlog,...
Ikut Atasi Backlog, Bank BTN Gelar Indonesia Property Expo
Berita Terkini
32 Perusahaan Antre...
32 Perusahaan Antre IPO, 12 Beraset Jumbo
33 menit yang lalu
Ratusan Triliun Kabur...
Ratusan Triliun Kabur ke Luar Negeri, Nasionalisme Taipan Indonesia Dipertanyakan
2 jam yang lalu
Bandara IKN Selesai...
Bandara IKN Selesai Dibangun, Kapan Beroperasi Penuh?
3 jam yang lalu
Gedung Putih: Lebih...
Gedung Putih: Lebih dari 75 Negara Coba Negosiasi Tarif dengan AS
5 jam yang lalu
Tersendat Libur Panjang,...
Tersendat Libur Panjang, 13 Juta Wajib Pajak Laporkan SPT Tahunan
7 jam yang lalu
Mandek di Rp1.904.000/Gram,...
Mandek di Rp1.904.000/Gram, Intip Rincian Harga Emas Antam per Minggu 13 April 2025
7 jam yang lalu
Infografis
Demo Menentang Presiden...
Demo Menentang Presiden AS Donald Trump Digelar di Penjuru Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved