Rupiah Ditutup Terperosok ke Zona Merah, USD Membaik

Jum'at, 28 Juli 2017 - 17:14 WIB
Rupiah Ditutup Terperosok...
Rupiah Ditutup Terperosok ke Zona Merah, USD Membaik
A A A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada perdagangan Jumat (28/7/2017) semakin terperosok, untuk berada dalam tren negatif sepanjang hari. Mata uang Garuda gagal memanfaatkan pelemahan USD terhadap beberapa mata uang utama lain.

Berdasarkan data Yahoo Finance, rupiah memburuk pada sesi penutupan perdagangan hari ini di posisi Rp13.326/USD atau tidak lebih baik dari posisi penutupan sebelumnya di level Rp13.317/USD. Rupiah sendiri bergerak pada kisaran level Rp13.313-Rp13.331/USD.

Data SINDOnews bersumber dari Limas rupiah menunjukkan hingga perdagangan sore berada pada jalur negatif di level Rp13.345/USD. Posisi ini melemah dari penutupan kemarin Rp13.330/USD.

Posisi rupiah menurut data Bloomberg, sore ini berada di level Rp13.324/USD atau menyusut dari sebelumnya pada posisi Rp13.318/USD. Tercatat rupiah bergerak pada kisaran harian Rp13.314-Rp13.334/USD.

Data dari kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI, menunjukkan rupiah tertahan di level Rp13.326/USD. Posisi ini memperlihatkan rupiah masih terbebani di zona merah dari posisi sebelumnya di level Rp13.315/USD.

Seperti dilansir CNBC hari ini, indeks USD yang mengukur terhadap enam mata uang utama berdiri kokoh pada level 93.777. Pada perdagangan sore, dolar AS bangkit dari posisi rendah dalam sesi semalam di angka 93.152.

Pernyataan the Federal Reserve di akhir pertemuan komite sempat menyeret dolar jatuh ke titik terendah dalam setahun pada hari Rabu, lalu. Ditambah ketidakpastian pemerintahan Trump untuk mendorong mata uang AS.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0603 seconds (0.1#10.140)