BUMN untuk Negeri, PNM-Askrindo Dekatkan Diri ke Masyarakat

Senin, 14 Agustus 2017 - 09:42 WIB
BUMN untuk Negeri, PNM-Askrindo Dekatkan Diri ke Masyarakat
BUMN untuk Negeri, PNM-Askrindo Dekatkan Diri ke Masyarakat
A A A
MAMUJU - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Persero dan PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo) menggelar jalan sehat sepanjang 5 KM di sepanjang jalan kota Mamuju, Sulawesi Barat. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara HUT RI ke 72.

Direktur Perencanaan dan Pengembangan Kapasitas Usaha PNM Arief Mulyadi menjelaskan, kegiatan ini merupakan rangkaian program "BUMN Hadir Untuk Negeri" yang diselenggarakan serentak di seluruh 34 provinsi di Indonesia.

"Ini sebagai wujud nyata BUMN hadir untuk negeri dan ini juga sebagai ajang memperkenalkan diri serta mengingatkan kepada masyarakat bahwa BUMN itu milik negara dan milik rakyat, dan sebagai unsur bangsa, kita hanya sebagai agent off development saja," ujar Arief melalui keterangan tertulis, Senin (14/8/2017).

Ia menambahkan, kegiatan ini juga bertujuan mendekatkan diri kepada masyarakat, sejalan dengan pesan dari kementerian BUMN untuk hadir langsung ke masyarakat. "Khusus untuk PNM, kita juga ingin mengingatkan bahwa kita sudah hadir di Sulawesi Barat dengan 11 kantor yang tersebar disini," tuturnya.

Senada dengan hal tersebut, Direktur SDM dan Umum Askrindo Firman Berahima menjelaskan, program BUMN untuk negeri juga sangat baik untuk memperkenalkan BUMN yang belum dikenal di masyarakat. "Seperti saat ini, mereka mengenal apa itu Askrindo dan mereka jadi tahu apa saja produk- produk dari kita," ujar Firman.

Lebih lanjut Firman menjelaskan, selain memperkenalkan diri, kegiatan ini juga bertujuan untuk menunjukkan kepedulian dan perhatian kita kepada masyarakat. "Kita tunjukkan perhatian kita dengan adanya jalan sehat ini serta kita juga membuat sunatan gratis kepada 100 anak-anak di wilayah Mamuju," tambahnya.

Di tempat yang sama bersama Wakil Gubernur Sulawesi Barat Enny Anggraeny Anwar juga mengapresiasikan kegiatan yang diselenggaran dua perusahaan BUMN tersebut. Dirinya berharap kegiatan ini akan terus terselenggara secara berkelanjutan tidak hanya sampai saat ini.

Enny juga menyatakan, dengan hadirnya BUMN di Sulawesi Barat khususnya PNM dan Askrindo diharapkan dapat membantu perekonomian di Sulawesi Barat. "Kami juga berpesan agar BUMN terus bekerja untuk masyarakat, terus berkreasi dengan nyata di seluruh penjuru Indonesia," ujarnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7806 seconds (0.1#10.140)