Ditjen EBTKE Gelar Penganugerahan Lomba Hemat Energi di Sekolah

Jum'at, 03 November 2017 - 15:34 WIB
Ditjen EBTKE Gelar Penganugerahan...
Ditjen EBTKE Gelar Penganugerahan Lomba Hemat Energi di Sekolah
A A A
JAKARTA - Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) hari ini menyelenggarakan acara Penganugerahan Pemenang Lomba Hemat Energi (LHE) di Sekolah 2017. Penganugerahan LHE 2017 dilakukan oleh Direktur Jenderal EBTKE, Rida Mulyana kepada para pemenang.

Acara dihadiri oleh perwakilan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, pemerintah daerah perwakilan dari sekolah peserta lomba yang terdiri dari siswa sebagai pahlawan energi dan guru sebagai manajer energi, serta para tamu dan undangan lain.

Direktur Jenderal EBTKE Kementerian ESDM Rida Mulyana mengatakan, lomba ini bukan bertujuan untuk kalah dan menang. Melainkan agar para siswa memahami bahwa energi penting untuk kehidupan manusia.

"Apalagi ini lima wilayah besar semua yang listriknya sudah lebih dari cukup. Dan dengan sendirinya ketergantungan terhadap listrik sangat tinggi," katanya di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Jumat (3/11/2017).

Direktur Konservasi EBTKE Ida Nuryatin Finahari mengungkapkan, lomba ini bertujuan untuk mempersiapkan para siswa untuk menjadi sumber daya manusia yang peduli dengan konservasi energi dan menjadi motor penggerak budaya hemat energi di masa yang akan datang. "Tujuannya untuk menyiapkan SDM yang peduli dengan konservasi energi dan motor penggerak budaya hemat energi," tambah dia.

Selain itu, lomba ini juga dimaksudkan agar para penerus bangsa ini dapat mengubah perilaku untuk berhemat energi. Sehingga di kemudian hari, dapat menularkannya kepada lingkungan sekitar.

"Lomba hemat energi disekolah adalah kompetisi untuk SMP dan SMA untuk mengubah perilaku siswa agar siswa dapat menerapkan upaya konservasi energi di lingkungan sekolah dan rumahnya, sehingga terbentuk perilaku hemat energi dan dapat menularkan ke lingkungan sekitarnya," tandasnya.

Sebagai informasi, pada tahun ini Lomba Hemat Energi melibatkan sekolah-sekolah di lima kota, yaitu Palembang, Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Denpasar. Selama periode lomba, para peserta ditantang untuk menunjukkan upaya sena komitmen dari seluruh elemen sekolah dalam menerapkan penghematan energi.

Selain itu, setiap bulannya para siswa juga menglkuti berbagai kompetisi bulanan, yaitu kompetisi membuat Video, jingle, mural, artikel, poster dan fotograii dengan tema hemat energi. Pada akhir rangkaian lomba dilaksanakan penjurian untuk memilih sekolah, manajer energi, serta pahlawan energi terbaik.

Tim juri terdiri dari perwakilan Direktorat Jenderal Energi Batu, Terbarukan, dan Konservasi Energi (EBTKE), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, PT PLN (Persero); Dinas ESDM Provinsi Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Bali, Dinas Pendidikan kota Palembang, Bandung, Surabaya, dan Denpasar, serta para praktisi.
(akr)
Berita Terkait
Dirjen EBTKE: Transisi...
Dirjen EBTKE: Transisi Energi Pilihan Mutlak
Bareskrim Polri Geledah...
Bareskrim Polri Geledah Kantor Ditjen EBTKE Kementerian ESDM
Insentif untuk Pelaku...
Insentif untuk Pelaku Usaha EBTKE Sedang Disiapkan Pemerintah
Pemanfaatan Energi Terbarukan...
Pemanfaatan Energi Terbarukan dan Konservasi Energi untuk Ketahanan Energi Nasional
Dirjen EBTKE Paparkan...
Dirjen EBTKE Paparkan Potensi PLTS Terapung di Jawa
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi EBTKE Masih Jauh dari Target
Berita Terkini
Kereta Cepat Whoosh...
Kereta Cepat Whoosh Sediakan 800 Ribu Tiket Selama Musim Lebaran 2025
4 jam yang lalu
Platinum Cineplex Ekspansi...
Platinum Cineplex Ekspansi Bisnis ke Kawasan BSD City
5 jam yang lalu
Resesi Amerika Makin...
Resesi Amerika Makin Dekat? Inflasi Diramal Sentuh Level Tertinggi sejak 1991
5 jam yang lalu
Alamtri Resources Gelar...
Alamtri Resources Gelar Buka Puasa Bersama 1.000 Anak Yatim
6 jam yang lalu
Dukung BI, QRIS Tap...
Dukung BI, QRIS Tap Bisa Dipakai lewat Wondr by BNI
6 jam yang lalu
25 Korporasi Raksasa...
25 Korporasi Raksasa Antre IPO hingga Pertengahan Maret, Berikut Rinciannya
8 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved