BPJS Ketenagakerjaan Rayakan 40 Tahun Kiprah bagi Tenaga Kerja Indonesia

Sabtu, 16 Desember 2017 - 21:02 WIB
BPJS Ketenagakerjaan Rayakan 40 Tahun Kiprah bagi Tenaga Kerja Indonesia
BPJS Ketenagakerjaan Rayakan 40 Tahun Kiprah bagi Tenaga Kerja Indonesia
A A A
TANGERANG SELATAN - Masyarakat tenaga kerja Indonesia telah 40 tahun menikmati manfaat keberadaan BPJS Ketenagakerjaan. Selama 40 tahun kiprahnya mensejahterakan tenaga kerja, BPJS Ketenagakerjaan terus berusaha meningkatkan manfaat keberadaannya bagi tenaga kerja Indonesia.

"Benefit baru yang dapat dinikmati oleh peserta BPJS Ketenagakerjaan adalah pinjaman Kredit Pemilikan Rumah (KPR)," ujar Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Agus Susanto dalam perhelatan perayaan 40 Tahun BPJS Ketenagakerjaan, di Indonesia Convention Exhibition Bumi Serpong Damai (ICE BSD), Tangerang Selatan, Banten, Jumat (15/12/2017) malam.

Menurut Agus, sejauh ini KPR yang sudah disalurkan kepada peserta BPJS Ketenagakerjaan senilai 500 unit rumah dengan nilai sekitar Rp180 miliar. "Penyalurannya tersebar di seluruh Indonesia," tegas Agus.

Selain itu, BPJS Ketenagakerjaan turut berinvestasi untuk pembangunan infrastruktur, nilainya saat ini sudah mencapai Rp65 triliun.

Terkait 40 tahun BPJS Ketenagakerjaan, Agus menjelaskan, puncak perayaan dikemas dalam acara selama 40 jam, sejak 15-17 Desember 2017 di ICE BSD. Selain menyajikan hiburan, BPJS Ketenagakerjaan memberi tantangan touch the house atau menyentuh rumah selama 40 jam. "Pemenang sayembara ini akan diberikan hadiah rumah nilainya sekitar Rp300 juta," kata Agus.

Sayembara ini berlaku untuk semua peserta BPJS Ketenagakerjaan, dimana telah mengikuti kepesertaan minimal setahun dan belum memiliki rumah. BPJS Ketenagakerjaan telah menyiapkan 50 kuota peserta yang memenuhi syarat demi mendapatkan hadiah tersebut. Seleksi sudah dilakukan dan sayembara akan dimulai sejak Jumat (15/12) malam, setelah rangkaian perayaan 40 tahun BPJS Ketenagakerjaan resmi dibuka.

Menurut Agus, perayaan yang memberikan 40 doorprize, 40 pilihan kuliner, dan pentas musik penyanyi-penyanyi kenamaan ibu kota, diselenggarakan untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. "Acara ini dikemas dengan sesuai dengan generasi milenial. Sebab kami menginginkan BPJS Ketenagakerjaan bisa lebih dekat dengan generasi milenial," ujar Agus.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6991 seconds (0.1#10.140)