The Fed Naikkan Suku Bunga Menjadi 1,75%

Kamis, 22 Maret 2018 - 05:32 WIB
The Fed Naikkan Suku Bunga Menjadi 1,75%
The Fed Naikkan Suku Bunga Menjadi 1,75%
A A A
WASHINGTON - Bank sentral Amerika Serikat The Federal Reserve yang dipimpin Jerome Powell dalam pertemuan pertamanya sebagai ketua, sepakat menaikkan suku bunga acuan sebesar seperempat poin. Melansir dari CNBC, Kamis (22/3/2018), The Fed menaikkan suku bunga dari 1,5% menjadi 1,75%.

Kenaikan ini merupakan yang keenam kalinya sejak Federal Open Market Committee mulai menaikkan suku bunga sejak Desember 2015.

Dan kenaikan sebesar 0,25% ini sesuai dengan prediksi pelaku pasar. Pasar lantas mengharapkan tiga kenaikan lagi di tahun 2018 ini.

Selain memutuskan kenaikan suku bunga acuan, The Fed juga menaikkan perkiraan pertumbuhan ekonomi Amerika Serikat. "Aktivitas ekonomi telah meningkat dalam beberapa bulan terakhir," kata Komite dalam pertemuan selama dua hari, 20-21 Maret waktu AS.

Federal Reserve memproyeksikan pertumbuhan ekonomi AS sebesar 2,7% pada tahun ini. Angka tersebut meningkat dari prediksi 2,5% pada pertemuan Desember 2017 lalu.

Adapun tingkat inflasi ditargetkan 1,9% di tahun 2018. Target ini tidak berubah dari perkiraan sebelumnya. Sedangkan untuk belanja konsumsi pribadi ditargetkan naik dari 2% menjadi 2,1%. Dan tingkat pengangguran AS yang pada Januari lalu sebesar 4,1% dipatok menjadi 3,8%.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5204 seconds (0.1#10.140)