Kuartal I 2018, Laba Bersih Antam Berkilau 3.603%

Sabtu, 28 April 2018 - 01:24 WIB
Kuartal I 2018, Laba...
Kuartal I 2018, Laba Bersih Antam Berkilau 3.603%
A A A
JAKARTA - PT Aneka Tambang Tbk (kode emiten: ANTM) mencatat kinerja berkilau di kuartal I 2018. BUMN tambang ini mencatat laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp245,68 miliar. Angka ini meroket 3.603% dibanding perolehan laba di periode yang sama tahun sebelumnya, yaitu Rp6,63 miliar.

"Meningkatnya laba Antam ini berkat kenaikan pesat angka penjualan, yaitu sebesar 247% year on year menjadi Rp5,73 triliun, berbanding sebelumnya Rp1,65 triliun," kata Sekertaris Perusahaan Antam, Aprilandi Setia melalui siaran persnya, Jumat (27/4/2018).

Kenaikan penjualan Antam terjadi pada emas, feronikel, bijih nikel, bijih bauksit, dan perak. Sedangkan batu bara dan logam mulia lainnya mencatat penurunan penjualan.

Penjualan emas misalnya melesat 253% menjadi Rp4,08 triliun. Penjualan feronikel juga tercatat naik lebih dari dua kali lipat menjadi Rp972 miliar. Penjualan bijih nikel juga meroket 2.300% menjadi Rp562 miliar dari sebelumnya Rp23 miliar.

Alhasil, Antam mencetak laba usaha Rp478,78 miliar, jauh membaik ketimbang setahun sebelumnya, ketika masih membukukan rugi Rp84 miliar.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8059 seconds (0.1#10.140)