CFCD Berikan Penghargaan ISDA 2018 Bagi Pembangunan Berkelanjutan

Jum'at, 07 September 2018 - 17:06 WIB
CFCD Berikan Penghargaan ISDA 2018 Bagi Pembangunan Berkelanjutan
CFCD Berikan Penghargaan ISDA 2018 Bagi Pembangunan Berkelanjutan
A A A
JAKARTA - Corporate Forum for Community Development (CFCD) untuk kedua kalinya menggelar anugerah Indonesian Sustainable Development Goals Award (ISDA). Anugerah ISDA 2018 dipersembahkan kepada perusahaan dan perorangan yang telah berkontribusi dalam penerapan ISO 2600 untuk pembangunan berkelanjutan.

Pemberian penghargaan ISDA 2018 dihadiri oleh perwakilan 55 perusahaan dari berbagai sektor, bertempat di Hotel JS Luwansa Rasuna Said Jakarta Selatan.

Penganugerahan ISDA 2018 yang dibuka Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brojonegoro dan dihadiri Kepala Badan Standardisasi Nasional Bambang Prasetya beserta beberapa undangan dari kementerian terkait, berlangsung Kamis, 6 September 2018 malam dengan tema acara satu bumi untuk semua generasi.

Penghargaan diberikan kepada 128 program CSR yang telah dilakukan oleh perusahaan semenjak akhir tahun 2015 sampai sekarang, bersamaan dengan 13 perseorangan yang diajukan dan dinilai berperan mendukung perusahaan dalam tujuan pembangunan berkelanjutan.

Acara yang dipandu oleh Miki AFI dan Tengku Dewi ini selain memberikan penghargaan kepada perusahaan seperti Asmin Bara Bronang, PLN, Cirebon Power, Inalum, Petrokimia Gresik, Pertamina Lubricant, ITM, Tunas Inti Abadi, Badak NGL, Antam dan beberapa perusahaan lainnya, juga memberikan penghargaan grand platinum, gold dan silver kepada perusahaan yang programnya meraih paling banyak jenis penghargaan.

Ketua Umum CFCD sekaligus penanggungjawab kegiatan, Sudarmanto mengatakan penganugrahan ISDA ini akan berlangsung setiap tahun sampai tahun 2030, sesuai kurun waktu SDGs yang berangsung mulai dari 2015-2030. "Bertujuan untuk menunjukkan kepada dunia bahwa ada peran perusahaan disamping pemerintah dan institusi lainnya dalam pencapaian SDGs di Indonesia dimasa mendatang," ujarnya kepada SINDOnews, Jumat (7/9/2018).

Sejalan dengan itu, Nurul Iman selaku Sekjen CFCD masa bakti 2017-2020 saat diwawancarai juga mengatakan, banyak perusahaan yang ingin berkontribusi dalam pencapaian SDGs karena isu keberlanjutan saat ini dan kedepan menjadi tren penting. Karena sedikit demi sedikit sudah mulai ada kesadaran dari berbagai pihak untuk menjaga dan merawat lingkungan sesuai dengan tema tema acara satu bumi untuk semua generasi.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6329 seconds (0.1#10.140)