Perjuangan IHSG Dalam Perjalanan Menguat Masih Berlangsung

Rabu, 28 November 2018 - 08:29 WIB
Perjuangan IHSG Dalam...
Perjuangan IHSG Dalam Perjalanan Menguat Masih Berlangsung
A A A
JAKARTA - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan tengah pekan hari ini, diperkirakan bakal bergerak di kisaran level 5.868 hingga 6.123. Perjuangan IHSG dalam perjalanan naik terlihat, masih akan terus berlangsung, di tengah gejolak harga komoditas.

"Kemudian, juga terus menguatnya nilai tukar rupiah," ujar Analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya kepada SINDOnews di Jakarta, Rabu (28/11/2018).

Sementara itu Ia menjelaskan, selain daripada hal tersebut stabilnya perekonomian dan capital inflow yang terus berlangsung juga turut mendongkrak performa IHSG. "Ini hingga beberapa waktu mendatang, hari ini IHSG berpotensi menguat," pungkasnya.

Adapun sejumlah saham yang direkomendasikan pada perdagangan hari ini yakni PT Ciputra Development Tbk. (CTRA), PT Summarecon Agung Tbk. (SMRA), PT Pakuwon Jati Tbk. (PWON) dan PT Alam Sutera Realty Tbk. (ASRI). Selanjutnya saham-saham lain yang juga patut dicermati yakni PT Adhi Karya (Persero) Tbk. (ADHI), PT. Wijaya Karya Beton (WTON), PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk. (BJTM), BBNI dan TLKM.

Sebelumnya IHSG pada perdagangan Selasa (27/11/2018), ditutup melemah 9,19 poin atau 0,15% menjadi 6.013,59. Tujuh dari 10 indeks sektoral memerah, sehingga menciutkan IHSG ke zona negatif. Tekanan besar datang dari industri dasar -2,04%, pertambangan -1,59% dan infrastruktur -1,51%. Penguatan datang dari sektor keuangan +1,05% dan aneka industri +1,00%.
(akr)
Berita Terkait
Reli Mulai Terbatas,...
Reli Mulai Terbatas, IHSG Pekan Depan Diprediksi Uji Support 7.100
Prediksi IHSG Pekan...
Prediksi IHSG Pekan Depan: Waspada Koreksi Lanjutan, Cermati Saham-Saham Ini
IHSG Berpeluang Bergerak...
IHSG Berpeluang Bergerak di Kisaran 6.202-6.318 Jelang Rilis Suku Bunga
Indeks Dijampi Mengkerut,...
Indeks Dijampi Mengkerut, Pelototi Enam Saham di Bawah Ini
Indeks Dirapal Melempem,...
Indeks Dirapal Melempem, Cermati lima Saham Ini
Pemulihan Ekonomi yang...
Pemulihan Ekonomi yang Digencarkan Pemerintah Akan Kerek IHSG
Berita Terkini
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Naik 3,74 Persen, Market Cap Tumbuh Rp441 Triliun
13 menit yang lalu
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
8 jam yang lalu
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
10 jam yang lalu
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
10 jam yang lalu
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
10 jam yang lalu
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
12 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved