Awal Februari, IHSG Ditutup Untung ke 6.538,64

Jum'at, 01 Februari 2019 - 16:41 WIB
Awal Februari, IHSG...
Awal Februari, IHSG Ditutup Untung ke 6.538,64
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Jumat (1/2/2019), ditutup menguat sebesar 5,67 poin atau 0,087% ke level 6.538,64.

Awal perdagangan, IHSG dibuka menguat sebanyak 19,09 poin atau 0,29% menjadi 6.552,06. Sepanjang Jumat ini, indeks diperdagangkan di kisaran 6.516,44-6.581,73.

Indeks sektoral pada penutupan sesi ini bergerak berimbang, antara zona positif dan negatif. Sektor perdagangan memimpin penguatan 0,94% dan keuangan bertambah 0,72%. Sedangkan koreksi terjadi di sektor infrastruktur yang melemah 1,03%.

Saham dua bank BUMN, yaitu PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), menguat masing-masing sehingga 1,56% dan 1,68%, sehingga menjadi pendorong utama penguatan IHSG pada petang ini.

Dari 586 saham yang diperdagangkan, 210 menguat, 174 tetap, dan 202 tertekan. Nilai transaksi saham mencapai Rp17 triliun dari 18,86 miliar lembar saham. Transaksi bersih asing sebesar Rp1,54 triliun, dengan aksi beli asing Rp7,16 triliun berbanding aksi jual asing Rp5,62 triliun.

Sementara itu, pasar saham Asia ditutup cenderung menguat, seiring harapan tinggi atas kesepakatan perdagangan Amerika Serikat dengan China. Melansir dari CNBC, Jumat (1/2), indeks Shanghai naik 1,3% menjadi 2.618,23, dan Shenzhen juga lebih tinggi 2,765% menjadi 1.309,99. Namun Hang Seng Hong tergelincir 0,04%.

Indeks Nikkei 225 Jepang ditutup lebih tinggi menjadi 20.788,39, dan Topix melemah 0,18% ke level 1.564,63, karena saham Nintendo jatuh 9,19%. Kospi Korea Selatan melemah ke posisi 2.203,46. ASX 200 Australia terkilir 0,03% menjadi 5.862,80.
(ven)
Berita Terkait
IHSG Akhir Pekan Dibuka...
IHSG Akhir Pekan Dibuka Merayap, Naik Tipis 5,30 Poin
Ada Peluang IHSG Terkoreksi...
Ada Peluang IHSG Terkoreksi Hari Ini, Bergerak Terbatas 6.123-6.288
Seharian Bergeming di...
Seharian Bergeming di Zona Hijau, IHSG Ditutup Naik ke 6.289
Masuk Zona Merah, IHSG...
Masuk Zona Merah, IHSG Ditutup Anjlok ke Level 6.227
Menghijau, IHSG Pagi...
Menghijau, IHSG Pagi Ini Dibuka Naik 19,70 poin ke Level 6.290
Menghijau, IHSG Dibuka...
Menghijau, IHSG Dibuka Naik 13,29 Poin ke Level 6.241
Berita Terkini
Habis Libur Lebaran,...
Habis Libur Lebaran, Harga Emas Malas Bergerak di Akhir Minggu
20 menit yang lalu
Arus Balik, Pertamina...
Arus Balik, Pertamina Patra Niaga Perkuat Distribusi Energi di Maluku
1 jam yang lalu
Jangan Harap Trump Cabut...
Jangan Harap Trump Cabut Kebijakan Tarif Impor, Perang Dagang Global Bakal Panjang
2 jam yang lalu
Bank Raksasa Jerman...
Bank Raksasa Jerman Memperingatkan Kejatuhan Dolar AS, Ini Dasarnya
4 jam yang lalu
Menkeu AS Peringatkan...
Menkeu AS Peringatkan Jangan Ada Aksi Balasan Tarif Trump: Duduk Diam dan Terima Saja
8 jam yang lalu
PLN IP Kerahkan Ribuan...
PLN IP Kerahkan Ribuan Petugas Penuhi Kebutuhan Listrik Lebaran
14 jam yang lalu
Infografis
Rupiah Jeblok ke Level...
Rupiah Jeblok ke Level Terendah Sejak Krisis 1998
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved