Great Bali Xperience, Program Gagasan Masata Dapatkan Apresiasi

Sabtu, 21 September 2019 - 01:03 WIB
Great Bali Xperience, Program Gagasan Masata Dapatkan Apresiasi
Great Bali Xperience, Program Gagasan Masata Dapatkan Apresiasi
A A A
JAKARTA - Program Great Bali Xperience digagas oleh Masyarakat Sadar Wisata (Masata) dan Bali Tourism Board sebagai upaya mendorong peningkatan jumlah kunjungan wisatawan ke Pulau Dewata. Program ini juga sebagai wujud terima kasih atas pariwisata Bali yang berkembang.

Pemerintah provinsi Bali menaruh harapan atas program kegiatan Great Bali Xperience. Hal ini disampaikan oleh Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati atau yang akrab disapa Cok Ace pada "Great Bali Xperience", Jumat (20/9/2019).

"Diharapkan Great Bali Xperience dapat memberikan kesempatan kepada semua orang untuk menikmati Island of God dengan harga terjangkau. Siapapun tentu bisa berkunjung ke Bali yang penuh keindahan," ujar Cok Ace.

Sementara Ketua Pembina Masata, Michael Umbas menjelaskan, alasan lahirnya program Great Bali Xperience karena melihat Bali sebagai ujung tombak pariwisata Indonesia yang memerlukan program dalam rangka mendorong peningkatan jumlah kunjungan wisatawan. Hal tersebut didasari lantaran adanya trend penurunan kunjungan wisatawan.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali, wisatawan mancanegara yang datang ke Bali pada semester I 2019 mengalami penurunan menjadi hanya sebanyak 2,84 juta orang saja. "Artinya ada penurunan 1,29% dari jumlah wisatawan mancanegara pada semester I 2018," ujarnya.

Sementara pertumbuhan jumlah wisatawan ke Bali di tahun 2018 mengalami penurunan dari tahun 2017 yang mencapai 6,54%. "Masalah ini menjadi perhatian khusus bagi pemerintah, karena Bali masih memegang peranan penting bagi industri pariwisata nasional," ujar Umbas.

Menurut Umbas kuncinya kolaborasi industri di Bali sehingga bisa menjadi role model. "Industri di Bali saat ini benar-benar ngayah, yang artinya kompak bekerja sama. Hal ini yang diharapkan bisa ditiru di destinasi wisata lainnya," katanya.

Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Bali, Trisno Nugroho, melihat pariwisata menjadi sektor andalan di Bali dalam mendorong percepatan menurunkan defisit transaksi berjalan atau current account deficit (CAD).

Selain itu, dengan pariwisata yang merupakan 70% nafas industri di Bali, mendorong penciptaaan lapangan kerja, dan menumbuhkan kegiatan usaha. "Pariwisata juga mampu menghasilkan devisa dengan cepat," ujarnya.

Selanjutnya Ketua Bali Tourism Board dan Gabungan Industry Pariwisata Indonesia, Ida Bagus Agung Partha Adnyana, optimistis kegiatan Great Bali Xperience dapat meningkatkan kembali tingkat kunjungan wisatawan ke Bali. "Selain itu kami berinisiatif melakukan aktivasi-aktivasi dalam waktu dekat di Jakarta, Perth, Surabaya," ujarnya.

Ketua Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) DPD Bali, Anak Agung Ngurah Agung Agra Putra, menegaskan komitmen dalam memberikan dukungan dari ribuan outlet. "Mulai hari ini logo Great Bali Xperience akan kami sosialisasikan kepada anggota. Kami juga menyiapkan kejutan-kejutan harga retail serta kegiatan aktivasi yang mendukung. Misalnya seperti lomba, pameran bekerjasama dengan Assosiasi Pengelola Pusat Belanja di Bali," jelasnya.

Selain itu, dia menerangkan, juga dirangkul para UKM untuk berpartisipasi. Ketua Umum Masata sekaligus Wakil Ketua DPP Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI), Panca R Sarungu, mengatakan setiap daerah di Indonesia memiliki waktu low season yang berbeda, sehingga diperlukan adanya right program at the right place.

"Program sejenis Great Bali Xperience sudah banyak dilakukan di Indonesia. Namun masih kurang efektif, karena tidak saja diperlukan kolaborasi industri, tetapi juga penggunaan teknologi serta sistem distribusi yang tepat," katanya.

Great Bali Xperience adalah sebuah kegiatan yang diadakan untuk menarik lebih banyak wisatawan ke Bali dengan memanfaatkan periode low season selama bulan Oktober sampai Desember.

Selama periode kegiatan ini, GBX memberikan penawaran paket flight dan hotel dengan harga terbaik bekerja sama dengan asosiasi-asosiasi hotel dan maskapai serta tranportasi darat, serta memberikan promo retail dan tourist attraction. Untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar, Great Bali Xperience menyediakan teknologi QR yang dapat memudahkan retail.

Memberikan penawaran terbaik selama periode kegiatan berlangsung yang bekerja sama dengan QRdeals.id, serta memberikan penawaran paket transportasi menuju ke Bali dan akomodasi selama di Bali dengan harga yang terjangkau dengan dukungan dari Liburan.co.id sebagai reservation partner, serta didukung oleh Rajawali Indonesia sebagai entertainment partner.

Adapun kegiatan Great Bali Xperience ini didukung penuh oleh asosiasi-asosiasi sebagai berikut: Association of the Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) Bali, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Bali, Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO) Bali, Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI), Gabungan Usaha Wisata Bahari dan Tirta Indonesia (GAHAWISRI) Bali, Persatuan Angkutan Wisata Bali (PAWIBA).

Lalu ada juga Himpunan Lembaga Pendidikan Tinggi Pariwisata Indonesia (HILDIKTIPARI), Bali Wedding Association (BWA), Ubud Homestay Association (UHSA), Majelis Utama Desa Pakraman Bali, Indonesia Marketing Association (IMA) Wilayah Bali, Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (PUTRI), Indonesian Hotel General Manager Association (IHGMA).

Paiketan Krama Bali, Forum Komunikasi Desa Wisata Bali (Forkom Dewi Bali), Society of Indonesia Professional Convention Organizers (SIPCO) Bali, Bali Villa Association (BVA), Bali Sales & Marketing Community (Bascomm), Pacific Asia Travel Association (PATA), Ubud Hotels Association (UHA), Bali Hotels Association (BHA), serta Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC).
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5048 seconds (0.1#10.140)