Sri Mulyani: Perlambatan Ekonomi Global Semakin Nyata

Selasa, 24 September 2019 - 18:49 WIB
Sri Mulyani: Perlambatan...
Sri Mulyani: Perlambatan Ekonomi Global Semakin Nyata
A A A
JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menegaskan perlambatan ekonomi global sudah semakin nyata dirasakan oleh Indonesia sehingga patut diwaspadai secara serius. Lantaran itu, Menkeu menekankan pengelolaan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) secara cermat dan tepat.

"Risiko perlambatan ekonomi global di tahun 2019 dan 2020 sudah semakin nyata, sehingga pemerintah harus menghadapi perlambatan ekonomi global," ujar Menkeu di Gedung DJP, Jakarta, Selasa (24/9/2019).

Lebih lanjut, Ia pun mengaku akan mewaspadai perlambatan ekonomi global yang sudah semakin besar. Dia mengatakan akan menggunakan APBN 2020 yang sudah disahkan oleh DPR untuk memitigasi kondisi eksternal yang belum menentu

"Kita perlu mewaspadai dan mengunakan APBN dalam rangka memitigasi dan seluruh APBN diharapkan bisa digunakan untuk membangun ketahanan yang memang kurang baik secara regional," katanya.

Dia menambahkan, APBN 2020 juga akan mendukung dunia usaha, Kementerian dan Lembaga (K/L) dan membangun daya saing kualitas sumber daya manusia (SDM). Pasalnya, pemerintah telah menetapkan bahwa tahun 2020 bakal difokuskan dalam meningkatkan kualitas SDM. "Ini aset penting. APBN 2020 akan suprotif ekpansif dan sasaran terarah serta terukur untuk bisa mengatasi kondisi eksternal," jelasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3994 seconds (0.1#10.140)