Jokowi: Perlu Terobosan Penuhi Rantai Pasok Industri Konstruksi

Rabu, 06 November 2019 - 16:01 WIB
Jokowi: Perlu Terobosan...
Jokowi: Perlu Terobosan Penuhi Rantai Pasok Industri Konstruksi
A A A
JAKARTA - Untuk mendukung pelaksanaan pembangunan infrastruktur sebagai salah satu prioritas utama pemerintah dan juga rencana strategis pemindahan ibu kota negara, kesiapan seluruh komponen rantai pasok industri konstruksi sangat diperlukan.

Rantai pasok industri konstruksi yang terdiri dari sumber pendanaan, sumber daya manusia, peralatan dan material, serta teknologi konstruksi sangat diperlukan.

"Untuk itulah saya mendorong seluruh masyarakat jasa konstruksi untuk kreatif dan inovatif dalam menemukan terobosan dalam memenuhi kebutuhan rantai pasok industri konstruksi yang sangat besar tersebut," ujar Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat membuka Konstruksi Indonesia (KI) 2019, Indonesia Infrastructure Development Financing (IIDF) 2019, serta Indonesia Infrastructure Week (IIW) 2019, di JI Expo Kemayoran Jakarta, Rabu(6/11/2019).

Salah satu komponen rantai pasok industri konstruksi yang senantiasa ditekankan Jokowi adalah mendorong terciptanya SDM konstruksi yang kompeten, handal dan menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Untuk dapat mewujudkannya, diperlukan kerja sama antara dunia pendidikan dan industri jasa konstruksi untuk percepatan pembangunan SDM konstruksi.

"Karena itu saya mengapresiasi kolaborasi antara Kementerian PUPR, Kemenristekdikti, dan Kemendikbud yang telah me-revitalisasi pendidikan vokasi yang link and match dengan perkembangan kebutuhan terkini di industri konstruksi sehingga menciptakan tenaga kerja yang siap terjun ke dunia kerja," ungkapnya.

Jokowi menambahkan, program magang S1 dan D3 Universitas/Politeknik dan SMK di beberapa proyek infrastruktur yang dikelola oleh BUMN ke depan harus lebih banyak dilakukan. "Agar masyarakat benar-benar langsung bisa praktik dan merasakan manfaatnya," kata dia.
(fjo)
Berita Terkait
Pasar Konstruksi dan...
Pasar Konstruksi dan Infrastruktur Bertumbuh, PTKP Komitmen Pasok Baja Berkualitas
CKB Group Dukung Ekosistem...
CKB Group Dukung Ekosistem Rantai Pasok Industri Energi
Masuki Rantai Pasok...
Masuki Rantai Pasok Global, Jokowi Minta Erick Thohir Carikan Mitra Pelindo
Proyek Konstruksi Rp40...
Proyek Konstruksi Rp40 T Masih Jalan di Tempat, Jokowi Geram
TMMIN Jembatani Rantai...
TMMIN Jembatani Rantai Pasok Otomotif Indonesia ke Pasar Internasional
Infrastruktur yang Dibangun...
Infrastruktur yang Dibangun Jokowi Dinilai Bawa Optimisme Ekonomi
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
6 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
7 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
9 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
9 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
9 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
9 jam yang lalu
Infografis
Hati-hati! Ini 10 Tanda...
Hati-hati! Ini 10 Tanda Kolesterol Tinggi yang Perlu Diwaspadai
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved