Iwapi Gandeng Charoen Pokphand Bantu Masyarakat Terdampak Bencana

Selasa, 14 Januari 2020 - 18:01 WIB
Iwapi Gandeng Charoen...
Iwapi Gandeng Charoen Pokphand Bantu Masyarakat Terdampak Bencana
A A A
JAKARTA - PT Charoen Pokphand bekerjasama dengan DPP Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (Iwapi) menggelar Program CSR pendistribusian telur sebanyak 300.000 butir telur.

Bertempat di kantor DPD Iwapi DKI Jakarta, hari ini diserahkan sebanyak 30.000 butir telur kepada DPD Iwapi DKI Jakarta yang akan didistribusikan ke 6 DPC DKI Jakarta yaitu IWAPI Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan seribu.

Wakil Ketua Umum II DPP Iwapi bidang Sosial dan CSR Susi Andrianis mengatakan, bantuan yang didistribusikan Iwapi ini merupakan salah satu dari program bantuan untuk daerah terdampak bencana. Nantinya setiap provinsi yang terdampak ditunjuk PIC masing-masing untuk penyaluran bantuan. Bantuan ini diharapkan dapat membantu terutama bagi masyarakat terkena bencana.

“Pendistribusian ini untuk membantu korban banjir, anak kurang gizi, kegiatan stunting (mengurangi stunting), anak-anak sekolah terlantar, dan pengusaha mikro,” kata Susi di Jakarta, Selasa (14/1/2020).

Dalam sambutannya, Ketua Umum Iwapi Nita Yudi mengucapkan rasa terima kasih atas perhatian PT Charoen Phokpand Indonesia terhadap korban bencana dan pihak-pihak yang membutuhkan dalam pendistribusian telur melalui DPP Iwapi.

“Pendistribusian ini sebagai pilot Project Januari 2020 DPP Iwapi dan telur tersebut akan distribusikan ketujuh Provinsi yaitu DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Banten, Sumatra Selatan dan Sumatra Utara,” tambahnya.

Pembagian bantuan telur di provinsi lainnya ditentukan oleh keberhasilan pilot project berdasarkan hasil evaluasi terhadap provinsi-provinsi yang telah menerima bantuan telur.
(ind)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1943 seconds (0.1#10.140)