Kenaikan TDL tinggal tunggu keputusan DPR

Kamis, 19 Januari 2012 - 16:20 WIB
Kenaikan TDL tinggal tunggu keputusan DPR
Kenaikan TDL tinggal tunggu keputusan DPR
A A A


Sindonews.com - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berencana menaikkan Tarif Dasar Listrik (TDL) sebesar sepuluh persen pada 2012.

Menurut Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Djarman, kajian tersebut sudah selesai dan sudah disampaikan ke Sekjen untuk dibawa ke DPR.

"APBN 2012 sudah mengansumsikan kenaikan tarif 10 persen. Kajiannya sudah jadi tinggal diajukan DPR," ujarnya di Jakarta, Kamis (19/1/2012).

Djarman menjelaskan, saat ini ada sebanyak 19,6 juta pelanggan rumah tangga yang memiliki kapasitas 450 VA.

"Hampir setengah dari jumlah pelanggan listrik rumah tangga saat ini yang mencapai 40 juta pelanggan. Hasil kajian tersebut tidak akan berdampak secara signifikan bagi pelanggan listrik golongan 450 VA ke atas," jelasnya.

Lebih lanjut dirinya menambahkan dengan adanya kenaikan TDL tersebut maka beban subsidi pemerintah berkurng Rp9,5 triliun. "Bahwa direncanakan di 2012 subsidi Rp40,5 triliun tapi dengan naik tarif 10 persen akan mengurangi Rp9,5 triliun," pungkasnya. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5436 seconds (0.1#10.140)