Organda Jatim prediksi penumpang capai 12 juta

Jum'at, 06 Juli 2012 - 06:04 WIB
Organda Jatim prediksi...
Organda Jatim prediksi penumpang capai 12 juta
A A A
Sindonews.com - Menyusul aturan larangan berdiri dalam Kereta Api (KA) membuat sejumlah penumpang bakal beralih menggunakan angkutan Bus saat mudik. Diprediksi pada musim mudik tahun 2012 ini penumpang mencapai 12 Juta.

Menurut Ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) Jawa Timur HB Mustofa, aturan baru penumpang KA dilarang berdiri diperkirakan membawa keuntungan bagi Perusahaan Otobus (PO). "KA yang biasanya penuh, tahun ini akan berkurang. Tentu penumpangnya akan pindah ke bus," kata Mustofa, Kamis 5 Juli 2012.

Organda memprediksi pemudik tahun ini yang menggunakan bus akan mengalami kenaikan sebesar 10 persen. Sementara jumlah penumpang juga akan naik. Tahun lalu, penumpang bus mencapai 11 juta penumpang.

Prediksi melonjaknya penumpang ini, Organda Jatim bakal meminta dispensasi muatan kepada Dinas Perhubungan dari 10 persen menjadi 20 persen. Banyaknya penumpang ini, Organda berjanji akan memberikan pelayanan maksimal dan peningkatan kualitas pengawasan armada bus. Semua bus yang beroprasi, katanya, dipastikan sudah layak jalan.

Lebih jauh ia mengatakan, jumlah armada bus yang beroprasi saat angkutan lebaran 2012 sebanyak 6.000 armada. Untuk trayek Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) 1.500 armada, dan trayek Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) sebanyak 4.500 armada. Sedangkan bus armada cadangan sebanyak 1.000 armada.

Kemudian soal harga tiket, pihaknya masih mengacu dengan batas atas dan batas bawah yang ditetapkan oleh pemerintah. "Tidak ada istilah tuslah, harga tiket tetap seperti biasa sebelum ada perubahan aturan batas atas dan batas bawah," pungkas Mustofa.
(gpr)
Berita Terkait
Gelar Lebaran Festive,...
Gelar Lebaran Festive, Gading Festival Ajak Masyarakat Bahagia di Hari Raya
Quality Time Lebaran...
Quality Time Lebaran di Tengah Pembatasan Sosial Akibat Covid-19
Belanja Kebutuhan Lebaran...
Belanja Kebutuhan Lebaran Tetap Tinggi, Capai 63,8%
Lebaran di Tengah Pandemi,...
Lebaran di Tengah Pandemi, Apakah Dianjurkan Berjabat Tangan?
Jangan Gagal Paham,...
Jangan Gagal Paham, Begini Hukum Bermaaf-maafan Saat Lebaran
Sambut Ramadhan dan...
Sambut Ramadhan dan Lebaran dengan Berbagai Kejutan
Berita Terkini
Cara Tukar Uang Baru...
Cara Tukar Uang Baru Lebaran di BCA, BRI, Mandiri dan BSI, Ini Langkahnya
1 jam yang lalu
Bos Danantara: Indonesia...
Bos Danantara: Indonesia Punya Ruang Besar bagi Investasi Asing
3 jam yang lalu
AQUA Kolaborasi dengan...
AQUA Kolaborasi dengan Masjid Istiqlal Gelar Edukasi Sehat Menyambut Ramadan
4 jam yang lalu
MSIG Life Tuntaskan...
MSIG Life Tuntaskan Pembayaran Klaim dan Manfaat Rp752 Miliar di 2024
4 jam yang lalu
Lestarikan Terumbu Karang,...
Lestarikan Terumbu Karang, PHE ONWJ Kembangkan Inovasi Paranje
5 jam yang lalu
CEO Danantara: Investasi...
CEO Danantara: Investasi Harus Pacu Kualitas SDM Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Respons Kemlu Soal Relokasi...
Respons Kemlu Soal Relokasi 2 Juta Warga Gaza ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved