Worldbank : QE3 tak langsung berdampak ke Indonesia

Senin, 17 September 2012 - 16:30 WIB
Worldbank : QE3 tak langsung berdampak ke Indonesia
Worldbank : QE3 tak langsung berdampak ke Indonesia
A A A
Sindonews.com - Bank sentral Amerika Serikat (AS), The Federal Reserve, telah mengeluarkan kuantatif Easing tahap III (QE3). Namun, kebijakan ini tidak akan mempengaruhi ekonomi Indonesia secara signifikan.

"Dampak ke Indonesia, saya akan mengatakan lebih ke tidak langsung. Karena QE3 ukuran moneter yang tidak biasa, yang digunakan untuk memulihkan kepercayaan di pasar," kata Direktur Country World Bank untuk Indonesia Stefan G Koeberle, di Hotel Four Season, Jakarta, Senin (17/9/2012).

Menurutnya, kombinasi kebijakan dari Bank Sentral Eropa (ECB) dan the Fed, memang membantu untuk menenangkan market yang sedang lesu. Hal ini terbukti dengan melonjaknya saham-saham karena kebijakan tersebut.

"(QE 3) Tidak memiliki dampak langsung terhadap Indonesia, (tapi) itu sangat penting untuk mengurangi ketidakpastian dan internasional saat ini. Indonesia sangat rentan dalam lingkungan ekonomi yang tidak pasti," tambah dia.

Meski demikian, dia mengungkan arus modal dan perubahan sentimen investor masih sangat rentan terjadi. Oleh karena itu, untuk mewujudkan kebijakan moneter yang stabil, World Bank belum mampu mempertahankan perspektifnya.

Dia menjelaskan, dalam jangka panjang di Eropa dan di AS ada kebutuhan untuk konsolidasi kebijakan fiskal yang esensial antara untuk politik atau parlemen. Menurut dia, saat ini kebijakan fiskal tersebut lebih sulit dilakukan.

"Jadi untuk signal dari kebijakan moneter didalam konteksnya sangat penting tidak disubtitusi tapi ini penting dan ini kontribusinya untuk menurunkan ketidakpastian internasional dan berharap akan lebih berguna untuk pertumbuhan berkejanjutan jangka panjang," tukas dia. (mai)
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6624 seconds (0.1#10.140)