Ini kegiatan Agus Marto jelang fit and proper test

Rabu, 06 Maret 2013 - 16:29 WIB
Ini kegiatan Agus Marto...
Ini kegiatan Agus Marto jelang fit and proper test
A A A
Sindonews.com - Mengteri Keuangan (Menkeu), Agus Martowardojo mengatakan, salah satu yang membuatnya tidak mempersiapkan diri secara khusus dalam menghadapi fit and proper test Gubernur BI, karena sedang fokus menjalankan tugasnya sebagai Menkeu.

"Tidak ada persiapan khusus. Tentu karena saya mempersiapkan diri sambil menjalankan tugas yang ada di Kementerian Keuangan," ujarnya di Kementerian Keuangan, Rabu (6/3/2013).

Saat ini, Kemenkeu sedang menyiapkan APBN 2014 bersama dengan Bappenas menyiapkan Rencana Kerja Pemerintah (RKP), pokok-pokok kebijakan fiskal 2014 dan kebijakan ekonomi makro. "Agenda paling dekat adalah menyampaikan resource envelope untuk 2014. Ini adalah persiapan yang kita lakukan," ujarnya.

Selain itu, Agus juga sedang melakukan kajian Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) 2010-2014 untuk meyakinkan apa yang telah direncanakan pada 2010 bisa terpenuhi pada 2014. "Kita masih punya waktu dua tahun untuk Indonesia dalam hal ini Presiden penuhi apa yang direncanakan dalam RPJMN. Ini yang akan saya lakukan," Tutupnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Komisi XI DPR RI akhirnya menyetujui pencalonan Agus Martowardojo sebagai Gubernur BI. Namun, penetapan baru akan dilakukan pada 26 Maret 2013.

"Pada 25 Maret kami sepakat akan melakukan fit and proper test, lalu pada 26 Maret pemilihan Gubernurnya," kata Ketua Komisi XI DPR, Emir Moeis di Gedung DPR Jakarta, kemarin.
(izz)
Berita Terkait
KPK: Ruangan Gubernur...
KPK: Ruangan Gubernur BI Turut Digeledah, Ada 2 Tersangka Dugaan Korupsi Dana CSR
Bank Indonesia Sebut...
Bank Indonesia Sebut Pemilihan Deputi Gubernur BI Melalui Sistem Meritokrasi
Dugaan Korupsi Dana...
Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia, BI Kooperatif dengan KPK
Fit and Proper Test...
Fit and Proper Test Deputi Gubernur BI, DPR Angkat Isu Pengawasan Perbankan
Uji Kelayakan jadi Deputi...
Uji Kelayakan jadi Deputi Gubernur BI, Ini Jurus Juda Agung Selamatkan Ekonomi RI
BRI Siap Terapkan BI-Fast...
BRI Siap Terapkan BI-Fast di BRImo, Ini Manfaat yang Didapat Nasabah
Berita Terkini
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
1 jam yang lalu
Mengajak Pelanggan Mengimbangi...
Mengajak Pelanggan Mengimbangi 4.000 Ton Emisi CO2 Melawan Perubahan Iklim
1 jam yang lalu
China Ancam Perusahaan...
China Ancam Perusahaan Korea yang Kirim Produk Tanah Jarang ke AS
2 jam yang lalu
Boikot Produk Terafiliasi...
Boikot Produk Terafiliasi Israel Meluas, Apa Efeknya buat Ekonomi?
3 jam yang lalu
Dorong Ekonomi Syariah,...
Dorong Ekonomi Syariah, Global Islamic Finance Summit 2025 Siap Digelar
3 jam yang lalu
LG Mundur dari Proyek...
LG Mundur dari Proyek Baterai EV, Kadin Tepis RI Tak Menarik Bagi Investor
3 jam yang lalu
Infografis
Kaya Emas, Pulau Ini...
Kaya Emas, Pulau Ini Berpotensi Diambil Alih oleh Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved