Dahlan bantah Pelindo II beli 2.000 unit truk

Senin, 03 Juni 2013 - 18:24 WIB
Dahlan bantah Pelindo II beli 2.000 unit truk
Dahlan bantah Pelindo II beli 2.000 unit truk
A A A
Sindonews.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan membantah bahwa PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) telah membeli 2.000 unit truk pengangkut peti kemas melalui anak usahanya, PT Jasa Armada.

Menurutnya, aksi mogok dilakukan perusahaan dibidang khusus angkutan khusus pelabuhan (angsupel), karena isu Pelindo II akan membeli 2.000 unit truk. Aksi mogok hanya terdapat di Pelabuhan Tanjung Priok, sedangkan pelabuhan lain yang dikelola Pelindo I, III, dan IV masih berjalan normal, seperti di Lampung, Padang, Pontiank, Bengkulu, dan Banten.

"Hal ini sudah diklarifikasi sejak 10 hari lalu dan waktu sosialisasi, Sekjen Organda, Eka Sari Lorena juga hadir. Sebetulnya sudah clear, jadi tidak ada rencana anak usaha Pelindo membeli truk itu," kata Dahlan kepada sejumlah media di Kantor BUMN di Jakarta, Senin (3/6/2013).

Dahlan mengungkapkan, kegiatan bongkar muat barang dan kontainer di Terminal Pelabuhan Tanjung Priok masih berjalan normal. Namun, untuk kegiatan angkutan darat dan dari pelabuhan mengalami penurunan karena aksi pemogokan oleh perusahaan angsupel.

"Pelindo II juga sempat mengedarkan keterangan tertulis terhadap pembelian 2.000 unit truk tersebut, Organda juga sudah membuat surat edaran ke cabang-cabangnya agar paham itu hanya isu," imbuh dia.

Sementara, terkait dengan gugutan kepada Kementerian BUMN dan Pelindo II terhadap adanya dugaan monopoli di bisnis jasa angkutan barang di pelabuhan oleh perseroan. Dahlan berharap perusahaan di bidang angsuspel bisa menyelesaikan hal tersebut melalui jalur hukum.

"Saya sempat menghubungi Lino (Dirut Pelindo II), bongkar muat tidak terganggu hanya saja mengalami penurunan hingga 60 persen, kegiatan bongkar muat hanya dari barang-baran yang sudah di stock," ungkap Dahlan.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6164 seconds (0.1#10.140)