RAPBNP, target laba dividen negara naik Rp2 T

Rabu, 05 Juni 2013 - 14:47 WIB
RAPBNP, target laba...
RAPBNP, target laba dividen negara naik Rp2 T
A A A
Sindonews.com - Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Bambang Brodjonegoro menyebutkan, laba dividen negara yang dikontribusikan dalam target APBN 2013 sebesar Rp33,5 triliun. Tetapi dengan adanya RAPBNP 2013, target tersebut dinaikkan Rp2 triliun menjadi Rp35,5 triliun.

"Dalam APBN 2013 target BUMN membagikan laba dividen negara adalah Rp33,5 triliun dari 20 BUMN yang tercatat di bursa. Dalam perkembangannya hampir semua RUPS BUMN tersebut melihat potensi bahwa penerimaan dividen meningkat RAPBNP naik sumbangan Rp2 triliun, jadi Rp35,5 triliun," ujarnya di ruang Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, gedung DPR, Jakarta, Selasa (5/6/2013).

Bambang juga menjelaskan, angka tersebut belum permanen mengingat masih ada dua perusahaan dimana pemerintah menanamkan saham dan tambahan tersebut belum terhitung. Dua perusahaan tersebut yakni saham pemerintah di Freeport dan Posco Krakatau Steel.

"Potensi kenaikan dividen berasal selain dari perusahaan-perusahaan BUMN tetapi juga dari perusahaan dimana pemerintah punya saham deperti di PT Freeport dimana kami memiliki 9,7 persen saham atau USD121 juta dan PT Krakatau Steel," lanjutnya.

Dia menambahkan, kenaikan laba dividen yang disetorkan kepada pemerntah meningkat 40 sampai 45 persen menjadi Rp7,7 triliun, "Pertamina meningkat 40-45 persen, dan setoran BUMN kepada pemerintah dari Pertamina mencapai Rp7,7 triliun," pungkasnya.
(gpr)
Berita Terkait
Subaru XV 2.0i 2013,...
Subaru XV 2.0i 2013, SUV AWD Mewah dan Ganteng, Harga Anjlok
APBN per November 2024...
APBN per November 2024 Tekor Rp401,8 triliun
APBN Catatkan Surplus...
APBN Catatkan Surplus Sebesar Rp234,7 Triliun pada April 2023
Sri Mulyani Laporkan...
Sri Mulyani Laporkan APBN Januari 2024 Surplus
Simak! Kinerja APBN...
Simak! Kinerja APBN Mei 2022
Kinerja APBN 2021 Dinilai...
Kinerja APBN 2021 Dinilai Cukup Positif, Ini Penjelasannya
Berita Terkini
Resmi Jadi Bank Emas,...
Resmi Jadi Bank Emas, Pegadaian Salurkan PMK Emas ke PT Lotus Lingga Pratama
16 menit yang lalu
PBJT Jasa Kesenian dan...
PBJT Jasa Kesenian dan Hiburan, Berikut Objek Pajak dan Besaran Tarifnya
53 menit yang lalu
Inilah 5 Aplikasi Kripto...
Inilah 5 Aplikasi Kripto Terlengkap di Indonesia
1 jam yang lalu
Harga Emas Antam Terperosok...
Harga Emas Antam Terperosok Rp14.000 per Gram, Berikut Rinciannya
1 jam yang lalu
Vietnam Bakal Bangun...
Vietnam Bakal Bangun Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Rosan: Mereka Sangat Serius
3 jam yang lalu
Pengangguran di Singapura...
Pengangguran di Singapura Bakal Dapat Gaji Rp74 Juta per Bulan, Termasuk Korban PHK
4 jam yang lalu
Infografis
10 Negara dengan Anggaran...
10 Negara dengan Anggaran Pertahanan Tertinggi pada 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved