Garuda-Telkom resmikan Global Contact Center di Bandung
A
A
A
Sindonews.com - PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) bekerja sama dengan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) melalui anak usahanya, PT Infomedia Nusantara meresmikan Garuda Indonesia Global Contact Center di Bandung, Jawa Barat.
PT Infomedia Nusantara akan meningkatkan layanan contact center Garuda Indonesia melalui penyediaan jaringan layanan hingga infrastruktur pendukung bagi pengembangan layanan contact center Garuda Indonesia di Bandung.
Direktur Pemasaran dan Penjualan GIAA, Erik Meijer mengatakan bahwa sejalan dengan ekspansi bisnis yang kini tengah dilakukan perusahaan melalui perluasan jaringan penerbangan dan peningkatan layanan bagi pengguna jasa, kebutuhan akan layanan contact center yang berkualitas merupakan hal mutlak yang kini perlu ditingkatkan.
"Selain itu, seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi, tuntutan pengguna jasa akan layanan contact center yang mampu memenuhi kebutuhan informasi pengguna jasa, juga semakin meningkat," kata Erik usai meresmikan Garuda Indonesia Global Contact Center di Bandung, Jawa Barat, Jumat (21/6/2013).
Direktur Entreprise & Wholeslae Telkom, Muhammad Awaluddin mengungkapkan bahwa dalam era informasi dengan iklim kompetisi yang semakin ketat dewasa ini, tuntutan pelanggan akan pelayanan terbaik dengan akurasi tinggi, kecepatan dan kemudahan dalam mengakses informasi akan semakin tinggi.
"Telkom berkomitmen untuk terus mendukung dan meningkatkan pelayanan kepada Garuda Indonesia dalam pengembangan teknologi informasi dan komunikasi secara keseluruhan, khususnya mendukung Garuda Indonesia untuk dapat mengembangkan layanan yang optimal kepada para pengguna jasa," ungkapnya.
Saat ini, layanan contact center Garuda Indonesia melayani beragam permintaan informasi dari proses reservasi, check-in, layanan GFF (Garuda Frequent Flier) hingga layanan panggilan internasional serta berbagai layanan lainnya yang dilakukan secara terintegrasi. Kerja sama Garuda Indonesia dan Telkom telah terjalin dari tahun 2009.
PT Infomedia Nusantara akan meningkatkan layanan contact center Garuda Indonesia melalui penyediaan jaringan layanan hingga infrastruktur pendukung bagi pengembangan layanan contact center Garuda Indonesia di Bandung.
Direktur Pemasaran dan Penjualan GIAA, Erik Meijer mengatakan bahwa sejalan dengan ekspansi bisnis yang kini tengah dilakukan perusahaan melalui perluasan jaringan penerbangan dan peningkatan layanan bagi pengguna jasa, kebutuhan akan layanan contact center yang berkualitas merupakan hal mutlak yang kini perlu ditingkatkan.
"Selain itu, seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi, tuntutan pengguna jasa akan layanan contact center yang mampu memenuhi kebutuhan informasi pengguna jasa, juga semakin meningkat," kata Erik usai meresmikan Garuda Indonesia Global Contact Center di Bandung, Jawa Barat, Jumat (21/6/2013).
Direktur Entreprise & Wholeslae Telkom, Muhammad Awaluddin mengungkapkan bahwa dalam era informasi dengan iklim kompetisi yang semakin ketat dewasa ini, tuntutan pelanggan akan pelayanan terbaik dengan akurasi tinggi, kecepatan dan kemudahan dalam mengakses informasi akan semakin tinggi.
"Telkom berkomitmen untuk terus mendukung dan meningkatkan pelayanan kepada Garuda Indonesia dalam pengembangan teknologi informasi dan komunikasi secara keseluruhan, khususnya mendukung Garuda Indonesia untuk dapat mengembangkan layanan yang optimal kepada para pengguna jasa," ungkapnya.
Saat ini, layanan contact center Garuda Indonesia melayani beragam permintaan informasi dari proses reservasi, check-in, layanan GFF (Garuda Frequent Flier) hingga layanan panggilan internasional serta berbagai layanan lainnya yang dilakukan secara terintegrasi. Kerja sama Garuda Indonesia dan Telkom telah terjalin dari tahun 2009.
(rna)