Buyback 5% saham, TBIG siapkan dana Rp1,4 T
A
A
A
Sindonews.com - PT Tower Bersama Infratructure Tbk (TBIG) akan melakukan pembelian kembali (buyback) sebanyak 239,8 juta lembar saham atau sekitar 5 persen dari seluruh modal ditempatkan dan disetor perseroan.
Dalam keterangan perseroan, Senin (24/6/2013) disebutkan bahwa untuk aksi korporasi tersebut, TBIG menyiapkan dana sebesar Rp1,44 triliun.
Adapun tujuan buyback saham ini untuk memberikan fleksibilitas yang lebih besar dalam mengelola modal, mencapai struktur permodalan yang efisien, sehingga memungkinkan perseroan meningkatkan earning per share dan return on equity (ROE).
Sementara itu, perseroan akan melakukan buyback saham secara bertahap berdasarkan kondisi pasar dalam waktu maksimal 18 bulan. Untuk itu, perseroan akan meminta persetujuan dalam rapat umum pemegang saham (RUPS), yang akan digear pada 24 Juli 2013.
Dalam keterangan perseroan, Senin (24/6/2013) disebutkan bahwa untuk aksi korporasi tersebut, TBIG menyiapkan dana sebesar Rp1,44 triliun.
Adapun tujuan buyback saham ini untuk memberikan fleksibilitas yang lebih besar dalam mengelola modal, mencapai struktur permodalan yang efisien, sehingga memungkinkan perseroan meningkatkan earning per share dan return on equity (ROE).
Sementara itu, perseroan akan melakukan buyback saham secara bertahap berdasarkan kondisi pasar dalam waktu maksimal 18 bulan. Untuk itu, perseroan akan meminta persetujuan dalam rapat umum pemegang saham (RUPS), yang akan digear pada 24 Juli 2013.
(rna)