EMTK bagi dividen Rp555,1 miliar

Rabu, 26 Juni 2013 - 17:21 WIB
EMTK bagi dividen Rp555,1...
EMTK bagi dividen Rp555,1 miliar
A A A
Sindonews.com - Pemegang saham PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) menyetujui rencana pembagian dividen sebesar Rp555,1 miliar atau setara 70 persen dari laba bersih 2012 sebesar Rp793 miliar.

Direktur Utama EMTK, Sutanto Hartono mengatakan, keputusan tersebut telah disampaikan dan disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan hari ini.

"Agenda RUPST setuju menetapkan dividen tambahan sebesar Rp60 per saham," terang Sutanto di SCTV Tower Jakarta, Rabu (26/6/2013).

Menurutnya, selain dibagikan sebagai dividen, laba bersih 2012 juga akan digunakan sebagai cadangan wajib sebesar Rp1 miliar dan sisanya akan ditahan dan memasukannya dalam akun laba.

"Sementara jadwal pembagian dividen dan tata cara pembayaran dividen akan diserahkan kepada direksi," sambung dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1192 seconds (0.1#10.140)