Pefindo beri peringkat A- Bank Sumsel Babel

Selasa, 09 Juli 2013 - 16:38 WIB
Pefindo beri peringkat A- Bank Sumsel Babel
Pefindo beri peringkat A- Bank Sumsel Babel
A A A
Sindonews.com - PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) memberikan peringkat idA- kepada PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung (Bank Sumsel Babel) dengan prospek stabil.

Analis Pefindo, Putri Amanda mengatakan bahwa peringkat tersebut mencerminkan pangsa pasar perusahaan yang captive dan profil likuiditas perusahaan yang kuat.

"Namun, peringkat dibatasi lemahnya profil kualitas aset bank dan segmen korporasi maupun kompetisi yang ketat di wilayah Sumsel dan Babel," kata dia dalam keterangannya, Selasa (9/7/2013).

Bank Sumsel dan Babel yang didirikan pada 1962 tersebut menawarkan jasa perbankan, meliputi korporasi, komersial, konsumen, mikro/ritel dan syariah.

Per akhir tahun lalu, saham perseroan sebesar 32,5 persen dimiliki Pemerintah Provinsi Sumsel; 4,4 persen oleh Pemerintah Provinsi Babel; 9,8 persen oleh Pemerintah Kota Sumsel dan Babel; 46,9 persen oleh Pemerintah Kabupaten Sumsel dan Babel dan sisanya 6,3 persen oleh koperasi karyawan Bank Sumsel Babel.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7843 seconds (0.1#10.140)