Harga cabe rawit di Jepara tembus Rp70 ribu

Kamis, 11 Juli 2013 - 16:07 WIB
Harga cabe rawit di...
Harga cabe rawit di Jepara tembus Rp70 ribu
A A A
Sindonews.com - Memasuki Puasa Ramadan tahun ini, harga sejumlah komoditas pokok di Kabupaten Jepara mengalami lonjakan yang signifikan. Salah satu komoditas yang harganya melambung adalah cabe rawit. Di pasaran, harga cabe rawit mencapai Rp70 ribu per kilogram.

Berdasar pantauan, selain cabe rawit, komoditas yang mengalami lonjakan harga adalah bawang merah, telur, ayam potong dan daging sapi.
Bawang merah yang semula Rp30 ribu per kilogram kini harganya melejit menjadi Rp50 ribu/kg.

Sementara telur ayam yang semula Rp16 ribu/kg, kini mencapai Rp20 ribu/kg. Sedangkan daging sapi yang semula harganya Rp80 ribu/kg, kini mencapai Rp85 ribu/kg. Dan daging ayam mengalami kenaikan hingga Rp7 ribu/kg atau kini menjadi Rp35 ribu/kg.

"Kenaikan harga ini sudah terjadi beberapa hari usai kenaikan harga BBM dan terus merangkak naik hingga saat ini," kata salah seorang pedagang ayam potong di Pasar Jepara II, Kiftiyah, Kamis (11/7/2013).

Kenaikan harga kebutuhan pokok ini memberatkan masyarakat, terlebih kalangan ekonomi menengah ke bawah. Sebab kenaikan harga tersebut tak sebanding dengan penghasilan yang diperoleh warga.

"Istilahnya kalau sekarang ini kita benar-benar harus mengencangkan ikat pinggang agar penghasilan bisa menutupi kebutuhan hingga sebulan," ujar salah seorang pembeli, Maemunah.

Maemunah berharap kenaikan harga sejumlah komoditas ini tidak berlangsung lama. Sebab jika harga tak kunjung turun, maka tingkat daya beli masyarakat yang akan menurun drastis.

"Apalagi kalau mau lebaran banyak hal yang harus dipersiapkan. Pemkab Jepara seharusnya segera bertindak atas kondisi ini," tandasnya.
(gpr)
Berita Terkait
Jelang Ramadhan, Harga...
Jelang Ramadhan, Harga Cabai di Sleman Masih Rp100 Ribu Per Kg
Harga Sayuran Melonjak,...
Harga Sayuran Melonjak, Cabai Merah Tembus Rp100 Ribu Per Kg di Jambi
Pasokan Langka, Harga...
Pasokan Langka, Harga Cabai Rawit Merah Tembus Rp85 Ribu
Harga Cabai Susah Turun,...
Harga Cabai Susah Turun, Sekilo di Pasar Tembus Rp120.000
Harga Cabai Rawit Makin...
Harga Cabai Rawit Makin Pedas, di Pemalang Tembus Rp80.000 Per Kilogram
Awal Tahun Baru, Harga...
Awal Tahun Baru, Harga Cabai Rawit Bertahan Rp90.000 per Kg di Pasar Slipi
Berita Terkini
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
2 jam yang lalu
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
3 jam yang lalu
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
3 jam yang lalu
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
4 jam yang lalu
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
5 jam yang lalu
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
5 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved