Depok jamin persediaan sembako aman
A
A
A
Sindonews.com - Kepala Seksi Perdagangan Dalam Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Depok, Tetti Fatimah mengaku persediaan sejumlah kebutuhan pokok di Depok dalam kondisi aman.
Meski mengalami kenaikan harga, namun persediaan dipastikan aman hingga jelah Lebaran. "Hingga jelang Lebaran nanti ketersediaan kebutuhan bahan pokok aman. Permintaan masih stabil dan suplai kebutuhan pokok juga cukup," kata Tetti, Senin (22/7/2013).
Dia mengungkapkan beberapa komoditas penting seperti daging dan sayur-sayuran juga dalam kondisi aman. "Daging aman, karena di Depok juga ada RPH (Rumah Pemotongan Hewan). Sementara pasokan sayuran didapat dari Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur," ungkapnya.
Menurutnya, dalam beberapa hari terakhir harga beberapa komoditas mengalami penurunan. Misalnya, daging ayam broiler turun menjadi Rp38.571 per kg dari harga sebelumnya Rp40.143 per kg. Selain itu, harga bawang putih turun menjadi Rp24.143 per kg dari harga sebelumnya Rp21.429 per kg.
"Itu data 12 Juli. Penurunan terjadi dikarenakan banyaknya suplai yang masuk. Namun harga daging sapi kembali naik dari Rp94.571 per kg menjadi Rp98.286 per kg, cabai rawit merah naik dari Rp67.143 per kg menjadiRp 101.429 per kg, bawang merah naik dari Rp44.429 per kg menjadi Rp60.286 per kg," ujuar dia.
Meski mengalami kenaikan harga, namun persediaan dipastikan aman hingga jelah Lebaran. "Hingga jelang Lebaran nanti ketersediaan kebutuhan bahan pokok aman. Permintaan masih stabil dan suplai kebutuhan pokok juga cukup," kata Tetti, Senin (22/7/2013).
Dia mengungkapkan beberapa komoditas penting seperti daging dan sayur-sayuran juga dalam kondisi aman. "Daging aman, karena di Depok juga ada RPH (Rumah Pemotongan Hewan). Sementara pasokan sayuran didapat dari Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur," ungkapnya.
Menurutnya, dalam beberapa hari terakhir harga beberapa komoditas mengalami penurunan. Misalnya, daging ayam broiler turun menjadi Rp38.571 per kg dari harga sebelumnya Rp40.143 per kg. Selain itu, harga bawang putih turun menjadi Rp24.143 per kg dari harga sebelumnya Rp21.429 per kg.
"Itu data 12 Juli. Penurunan terjadi dikarenakan banyaknya suplai yang masuk. Namun harga daging sapi kembali naik dari Rp94.571 per kg menjadi Rp98.286 per kg, cabai rawit merah naik dari Rp67.143 per kg menjadiRp 101.429 per kg, bawang merah naik dari Rp44.429 per kg menjadi Rp60.286 per kg," ujuar dia.
(izz)